
Bola.net - Cristiano Ronaldo memberi pesan pertama untuk Ole Gunnar Solskjaer usai pindah ke Manchester United. Ronaldo memastikan bisa diandalkan sang manajer untuk meraih target tinggi yang ditetapkan oleh klub.
Ronaldo membuat manuver penting pada awal musim 2021/2022 ini. Pemain 36 tahun itu memutuskan meninggalkan Juventus yang dibelanya selama tiga musim. Ronaldo pulang ke Old Trafford.
Ronaldo dibeli dengan harga 15 juta euro, ditambah sejumlah bonus. Ronaldo memang tidak lagi muda. Namun, pada usia 36 tahun, Ronaldo yakin bahwa dia masih berada di top level dan bisa diandalkan Solskjaer.
Bisa Diandalkan
United punya proyek besar bersama Ole Gunnar Solskjaer. Mereka memberikan dana besar untuk membeli pemain. Namun, pada dua setengah musim pertama, Solskjaer belum mampu memberikan gelar juara bagi United.
Beban di pundak Solskjaer untuk segera mendapatkan gelar juara bersama United bakal makin berat. Dan, Ronaldo datang untuk bisa membantu Solskjaer mencapai target tersebut.
"Saya ada di Manchester untuk membantu tim mencapai hasil dan pelatih dapat mengandalkan saya untuk apa pun yang dia inginkan. Jadi saya siap untuk segalanya," ucap Ronaldo dikutip dari MUTV.
Hubungan Baik
Ronaldo dan Solskjaer sudah mengenal sejak lama. Mereka pernah jadi rekan satu tim di United. Ronaldo memastikan bahwa hubungan dengan Solskjaer masih sangat baik, bahkan ketika dia belum memutuskan kembali ke United.
"Yah, kami mengobrol, tetapi tentu saja saya akan punya waktu untuk berbicara dengannya secara langsung, untuk mengetahui apa yang dia harapkan," kata Ronaldo.
"Seperti yang Anda tahu, saya bermain dengannya selama dua atau tiga tahun di Manchester United, jadi saya memiliki hubungan yang baik dengannya, tetapi sekarang dengan peran yang berbeda, saya adalah seorang pemain dan dia adalah seorang pelatih."
"Tapi itu tidak masalah, hubungan saya dengannya sangat bagus dan seperti yang saya katakan sebelumnya," kata Ronaldo.
Sumber: MUTV
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Cristiano Ronaldo Bakal Ambil Alih Ban Kapten Manchester United dari Harry Maguire?
- Manakah Posisi Bermain Paling Pas Bagi Cristiano Ronaldo di Manchester United?
- 4 Rekor Top Skor Sepanjang Masa Milik Cristiano Ronaldo
- Andai Cristiano Ronaldo Gabung Man City, Skuad MU Bisa Rusak Mural CR7 di Markas Latihan Mereka
- Eks Manchester United Kecewa Melihat Lingard Bertahan, Kenapa?
- Ini Arti Kehadiran Ronaldo di Manchester United Bagi Maguire
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Parah! Tiket 'Debut Kedua' Cristiano Ronaldo Dijual 50 Kali Lipat Lebih Mahal
Liga Inggris 2 September 2021, 22:39
-
Juventus Susun Skenario Perekrutan Paul Pogba
Liga Inggris 2 September 2021, 22:06
-
Cristiano Ronaldo Datang, MU Bakal Juara? Tidak Semudah Itu Fergusso
Liga Inggris 2 September 2021, 21:55
-
Bertahan, Donny Van De Beek Bakal Jadi Pemain Penting untuk Manchester United
Liga Inggris 2 September 2021, 21:44
-
Pulang Lebih Awal, Cristiano Ronaldo Bisa Cepat Debut di Manchester United
Liga Inggris 2 September 2021, 21:33
LATEST UPDATE
-
Prediksi Newcastle vs Leeds 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 15:39
-
AC Milan dan Pola Mencetak Gol dari Shot on Target Pertama
Liga Italia 7 Januari 2026, 15:36
-
Proliga 2026 Segera Dimulai, Pontianak Jadi Tuan Rumah Seri Pertama
Voli 7 Januari 2026, 15:27
-
Duel Antarlini Persib Vs Persija di BRI Super League: Sengit di Setiap Posisi
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 14:52
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR