
Bola.net - Kompetisi bola voli profesional tertinggi di Indonesia, Proliga 2026, bersiap menggelar musim baru dalam waktu dekat ini. Kota Pontianak akan dipercaya menjadi tuan rumah seri pertama kompetisi tersebut.
Untuk edisi Proliga 2026 ini, akan ada 12 klub terbaik nasional yang akan bersaing untuk jadi yang terbaik. Kompetisi yang dijadwalkan berlangsung hampir empat bulan, dari 8 Januari hingga 26 April 2026, akan diawali di Kota Pontianak.
Proliga 2026 akan diikuti oleh lima tim putra dan tujuh tim putri. Di sektor putra, lima klub yang akan bertanding adalah Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta Garuda Jaya, Jakarta Lavani, Medan Falcons Tirta Bhagasasi, dan Surabaya Samator.
Sementara di sektor putri, persaingan akan melibatkan Bandung BJB Tandamata, Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Jakarta Electric PLN Mobile, Jakarta Livin Mandiri, Jakarta Pertamina Enduro, Jakarta Popsivo Polwan, dan Medan Falcons.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Perkenalkan Sistem Baru

Ketua umum PBVSI, Imam Sudjarwo, menyebut bahwa untuk Proliga 2026 ini akan menerapkan format baru.
Ada total 98 pertandingan akan digelar sepanjang musim, dengan partai perebutan juara ketiga dan final menggunakan sistem best of three. Format ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas persaingan sekaligus memacu performa atlet.
"Proliga merupakan wadah pembinaan prestasi. Dari sini, kami berharap akan lahir pemain-pemain terbaik yang siap memperkuat tim nasional di berbagai kejuaraan internasional," ujar Imam Sudjarwo.
Ada Penyesuaian Format

Ketua Panitia Proliga, Hanny S. Sukatty, menyatakan harapannya agar jumlah peserta ini dapat menjaga kualitas turnamen tetap kompetitif. Beliau juga menegaskan bahwa musim ini menghadirkan beberapa penyesuaian format.
Partai final dan perebutan juara ketiga akan dimainkan maksimal tiga kali. Jika satu tim telah unggul 2-0, maka laga ketiga tidak diperlukan. Namun, jika kedudukan imbang 1-1, maka laga penentuan akan digelar.
Selain itu, Proliga 2026 tetap akan berlangsung selama bulan Ramadan. Pada periode ini, pertandingan akan digelar selama delapan hari dengan satu laga per hari.
“Selama Ramadan, pertandingan akan dimulai pukul 20.30 WIB, setelah waktu tarawih. Hal ini untuk menjaga agar jeda menuju babak Final Four tidak terlalu panjang,” jelas Hanny.
Jadwal Lengkap Proliga 2026

Rangkaian Proliga 2026 akan dibuka di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak pada 8–11 Januari 2026. Berikutnya, kompetisi berpindah ke GOR Voli Indoor Sumut Sport Center, Medan (15–18 Januari 2026), GOR Jalak Harupat, Bandung (22–25 Januari 2026), GOR Tri Dharma, Gresik (29 Januari–1 Februari 2026), GOR Ken Arok, Malang (5–8 Februari 2026), dan GOR Utama, Bojonegoro (12–15 Februari 2026).
Fase Ramadan akan digelar di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul pada 19–22 Februari dan 26 Februari–1 Maret 2026, yang sekaligus menutup putaran reguler kedua.
Babak Final Four akan dihelat di Jawa Pos Arena, Surabaya (3–5 April 2026), GOR Sritex, Solo (10–12 April 2026), dan GOR Jati Diri, Semarang (16–19 April 2026).
Puncak kompetisi Proliga 2026 akan diselenggarakan di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada 21–26 April 2026, yang sekaligus menjadi ajang penentuan juara musim ini.
Baca Juga:
- Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
- Megawati Hangestri Sampaikan Nasihat Berharga ke Generasi Muda yang Bermimpi Jadi Pevoli Profesional
- Megawati Hangestri Optimistis Pemain Senior dan Junior Jakarta Pertamina Enduro Bisa Kompak demi Juarai Proliga 2026
- Megawati Hangestri Tekankan 'Chemistry' Jadi Kunci Penting Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR