Bola.net - Arsenal akan menghadapi Lyon di Al Maktoum Stadium, Dubai, Kamis (8/12/2022), kick-off jam 22:30 WIB. Pertandingan Arsenal vs Lyon ini merupakan bagian dari turnamen persahabatan bertajuk Dubai Super Cup.
Turnamen ini diikuti oleh Arsenal, Liverpool, Lyon, dan AC Milan. Ini adalah bentuk persiapan tim-tim itu sebelum kembali bertanding reguler setelah selesainya Piala Dunia 2022.
Laga pertama Arsenal adalah melawan tim Prancis, Lyon. Setelah itu, lima hari berselang, pasukan Mikel Arteta akan melawan Milan.
Arsenal maupun Lyon tentunya takkan turun dengan kekuatan penuh mereka. Sebab, sejumlah pemain intinya, terutama Arsenal, masih bertanding di Qatar.
Laga kontra Lyon ini sendiri bakal menjadi ajang reuni dengan Alexandre Lacazette. Pada awal musim 2022/23, setelah lima musim di Arsenal, penyerang Prancis itu bergabung kembali dengan Lyon.
Lyon saat ini dilatih oleh legenda Prancis, Laurent Blanc. Dia melatih Lyon sejak 9 Oktober 2022, menggantikan Peter Bosz.
Perkiraan Starting XI
Arsenal (4-2-3-1): Hein; Cedric, Holding, Gabriel, Tierney; Elneny, Lokonga; Nelson, Odegaard, Marquinhos; Nketiah.
Pelatih: Mikel Arteta.
Lyon (4-3-3): Lopes; Gusto, Diomande, Lukeba, Henrique; Tolisso, Mendes, Aouar; Cherki, Lacazette, Tete.
Pelatih: Laurent Blanc.
Prediksi
Ini adalah kesempatan bagi masing-masing pelatih untuk menjajal beberapa pemainnya. Ini berlaku terutama buat Arsenal.
Sebab, pemain-pemain inti di skuad Lyon saat ini lebih banyak daripada di skuad Arsenal. Pemain-pemain seperti Aaron Ramsdale, Bukayo Saka, William Saliba, dan Gabriel Martinelli masih memperkuat negaranya masing-masing di Piala Dunia 2022.
Pemain-pemain pelapis Arsenal musim ini tak secemerlang para pamain intinya. Lyon sepertinya akan keluar sebagai pemenang.
Prediksi skor akhir: Arsenal 1-3 Lyon.
Klasemen Premier League
Klasemen Ligue 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Timnas Maroko dan Tim-tim Kejutan pada Fase Gugur Piala Dunia
- 4 Pelatih BRI Liga 1 'Keroyok' Shin Tae-yong, Kompak Protes Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia!
- Termasuk Paulo Dybala, 10 Pemain 'Termahal' Tanpa Menit Bermain di Piala Dunia 2022
- Profil Tim dan Daftar Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
- 10 Alasan untuk Mengunggulkan atau Meragukan Inggris saat Lawan Prancis
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Piala Dunia: Belanda vs Argentina 10 Desember 2022
Piala Dunia 8 Desember 2022, 16:02 -
Prediksi Piala Dunia: Kroasia vs Brasil 9 Desember 2022
Piala Dunia 8 Desember 2022, 16:01 -
Prediksi Arsenal vs Lyon 8 Desember 2022
Liga Inggris 8 Desember 2022, 13:53 -
Prediksi Piala Dunia: Portugal vs Swiss 7 Desember 2022
Piala Dunia 5 Desember 2022, 16:02 -
Prediksi Piala Dunia: Maroko vs Spanyol 6 Desember 2022
Piala Dunia 5 Desember 2022, 16:01
LATEST UPDATE
-
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR