Bola.net - - Arsenal bertekad untuk menjaga momentum positif yang tengah mereka raih belakangan ini. Untuk itu mereka menargetkan kemenangan saat menjamu Norwich City di babak 16 besar Liga Carabao Cup yang akan digelar pada hari Rabu dini hari nanti.
Setelah tampil kurang meyakinkan pada awal musim kemarin, Arsenal sedikit demi sedikit sudah mulai menemukan konsistensi dalam permainan mereka. Meskipun mereka sempat kalah dari Watford minggu lalu, namun The Gunners tercatat sudah mengantongi 6 kemenangan dari 7 laga terakhir mereka di semua kompetisi, dengan Everton yang menjadi korban terakhir keganasan mereka.
Pada tengah pekan ini Arsenal akan menjamu tim Championship, Norwich City untuk pertandingan babak 16 besar Carabao Cup. Arsenal sendiri mengalahkan Doncaster Rovers untuk sampai ke tahap ini, sementara Norwich City mengalahkan Swindon Town, Charlton Athletic dan juga Brentford untuk sampai ke babak 16 besar ini.
Pertemuan ini merupakan pertemuan pertama kedua tim setelah The Cannaries terdegradasi ke Championship. Secara umum rekor pertemuan kedua tim masih memihak Arsenal, di mana The Gunners hanya kalah satu kali dari enam pertemuan terakhir mereka melawan Norwich. The Cannaries juga tidak pernah menang di lima kunjungan terakhir mereka ke Emirates Stadium, sehingga kubu tuan rumah akan diunggulkan pada laga ini.
Meski unggul di atas kertas, bukan berarti Arsenal bisa menganggap remeh Norwich. Tim besutan Daniel Farke ini saat ini menempati peringkat 6 Championship, di mana mereka belum terkalahkan di enam laga terakhir mereka. Untuk itu mereka punya potensi untuk menjadi ancaman nyata The Gunners pada tengah pekan nanti.
Jelang laga ini Arsene Wenger masih mengalami beberapa masalah cedera. Danny Welbeck, Calum Chambers, Shkodran Mustafi, dan Santi Cazorla dipastikan absen pada laga ini karena masih belum pulih dari cedera yang mereka derita.
Wenger sendiri kemungkinan akan melakukan sejumlah rotasi pada timnya. Dengan skema 3-4-2-1, David Ospina akan ditempatkan di bawah mistar gawang Arsenal, sementara Jack Wilshere dan Mohamed Elneny akan mengatur aliran bola The Gunners di lini tengah. Olivier Giroud masih akan ditugaskan untuk menjadi juru gedor The Gunners, sementara dan Theo Walcott akan membantu serangan di pos gelandang serang.
Di kubu tim tamu, Daniel Farke datang ke London nyaris dengan kekuatan terbaik mereka. Hanya saja Marley Watkins harus absen pada laga ini karena menjalani hukuman suspensi.
Mengingat lawan mereka berada satu level di atas mereka, Farke kemungkinan akan menurunkan komposisi tim terbaiknya pada laga ini. Dengan skema 4-2-3-1 di mana Cameron Jerome akan diplot sebagai penyerang tunggal pada laga ini, sementara trio Yanic Wildschut, James Maddison, dan Mario Vrancic akan diturunkan di pos gelandang serang. Di lini pertahanan, Timm Klose dan Christoph Zimmermann akan bertugas mengawal Angus Gunn di jantung pertahanan The Cannaries.
Perkiraan Susunan Pemain
Arsenal (3-4-2-1): Ospina; Holding, Mertesacker, Monreal; Maitland-Niles, Wilshere, Elneny, Nelson; Iwobi, Walcott; Giroud
Norwich City (4-2-3-1): Gunn; Husband, Klose, Zimmermann, Pinto; Trybull, Reed; Wildschut, Maddisson, Vrancic; Jerome
Statistik Kedua Tim
Head to Head
30/04/16 Arsenal 1 - 0 Norwich City (EPL)
29/11/15 Norwich City 1 - 1 Arsenal (EPL)
11/05/14 Norwich City 0 - 2 Arsenal (EPL)
19/10/13 Arsenal 4 - 1 Norwich City (EPL)
13/04/13 Arsenal 3 - 1 Norwich City (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Arsenal (M-M-K-M-M)
29/09/17 BATE Borisov 2 - 4 Arsenal (UEL)
01/10/17 Arsenal 2 - 0 Brighton & Hove Albion (EPL)
14/10/17 Watford 2 - 1 Arsenal (EPL)
20/10/17 Red Star Belgrade 0 - 1 Arsenal (UEL)
22/10/17 Everton 2 - 5 Arsenal (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Norwich City (S-M-M-S-M)
23/09/17 Norwich City 0 - 0 Bristol City (CHA)
27/09/17 Middlesbrough 0 - 1 Norwich City (CHA)
30/09/17 Reading 1 - 2 Norwich City (CHA)
14/10/17 Norwich City 1 - 1 Hull City (CHA)
22/10/17 Ipswich Town 0 - 1 Norwich City (CHA)
Prediksi Skor
Pertandingan babak 16 besar Carabao Cup ini menjadi laga yang wajib dimenangkan Arsenal. Arsenal ingin agar mereka mengakhiri musim dengan trofi, sehingga Carabao Cup merupakan opsi yang cukup bagus untuk mereka menangkan.
Di atas kertas, Arsenal masih diunggulkan untuk memenangkan laga ini. Namun masalah cedera mungkin akan sedikit berpengaruh pada performa The Gunners ditengah jadwal padat yang tengah mereka hadapi ini.
Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan kemenangan Arsenal dengan skor akhir Bagaimana prediksi anda Bolaneters? Sampaikan prediksi anda pada kolom komentar.(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Chievo vs AC Milan 26 Oktober 2017
Liga Italia 23 Oktober 2017, 17:09
-
Prediksi Real Murcia vs Barcelona 25 Oktober 2017
Liga Spanyol 23 Oktober 2017, 16:00
-
Prediksi Inter Milan vs Sampdoria 25 Oktober 2017
Liga Italia 23 Oktober 2017, 15:36
-
Prediksi Manchester City vs Wolverhampton 25 Oktober 2017
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 12:26
-
Prediksi Arsenal vs Norwich City 25 Oktober 2017
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 11:30
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
-
Xavi Latih Manchester United? Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:30
-
Prediksi Newcastle vs Bournemouth 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:11
-
Akhirnya! Arsenal Sepakati Kontrak Baru Bukayo Saka
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:02
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Tottenham vs Aston Villa 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR