Bola.net - - Peringkat 8 Manchester United akan meladeni peringkat 16 Crystal Palace di Old Trafford pada matchweek 13 Premier League 2018/19, Sabtu (24/11). United bertekad bangkit dari kekalahan di derby sebelum menjamu Young Boys di Liga Champions tengah pekan.
United juga membidik kemenangan demi memperbaiki posisi di klasemen sementara, sedangkan Palace akan mencoba mengakhiri periode negatif mereka.
Sebelum jeda internasional, United mengalami antiklimaks. Setelah berturut-turut mengalahkan Everton, Bournemouth dan Juventus, United ditumbangkan sang rival sekota Manchester City 1-3. Sementara itu, Palace kalah 0-1 menjamu Tottenham.
Dengan hasil itu, berarti Palace tanpa kemenangan dalam tujuh laga terakhirnya di Premier League. Rentetan hasil negatif berupa dua imbang serta lima kekalahan tersebut membuat Luka Milivojevic dan kawan-kawan kini terdampar di papan bawah dengan perolehan delapan poin.
Melihat form pasukan Roy Hodgson yang buruk itu, wajar jika United lebih difavoritkan.
United pun punya rekor impresif melawan Palace, belum pernah terkalahkan di Premier League. Dalam 18 pertemuan sebelumnya, United menang 15 kali dan imbang tiga kali. Melawan The Eagles di Old Trafford, United bahkan selalu berhasil meraih tiga poin.
Dalam laga kandangnya melawan Palace di Premier League musim lalu, United menang telak 4-0 lewat gol-gol Juan Mata, Marouane Fellaini (2) dan Romelu Lukaku. Anak-anak asuh Jose Mourinho harusnya mampu melanjutkan catatan positif mereka kontra Palace tersebut.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
United (4-3-3): De Gea; Young, Bailly, Smalling, Valencia; Pogba, Matic, Fred; Lingard, Alexis Sanchez, Mata. Manajer: Jose Mourinho.
Palace (4-4-2): Hennessey; van Aanholt, Kelly, Tomkins, Wan-Bissaka; Meyer, Milivojevic, Kouyate, McArthur; Townsend, Zaha. Manajer: Roy Hodgson.
United selalu menang dan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam enam laga terakhirnya melawan Palace di semua kompetisi.
United selalu clean sheet dalam lima laga kandang terakhirnya melawan Palace di Premier League.
Palace selalu kalah dan selalu kebobolan dua gol atau lebih dalam tiga laga tandang terakhirnya.
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-0 Crystal Palace.
Simak catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (PREMIER LEAGUE)
- Pertandingan: 18
- United menang: 15
- Gol United: 37
- Imbang: 3
- Palace menang: 0
- Gol Palace: 7.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 06-03-2018 Palace 2-3 United (EPL)
- 30-09-2017 United 4-0 Palace (EPL)
- 21-05-2017 United 2-0 Palace (EPL)
- 15-12-2016 Palace 1-2 United (EPL)
- 21-05-2016 Palace 1-2 United (FA Cup).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR UNITED
- 24-10-2018 United 0-1 Juventus (UCL)
- 28-10-2018 United 2-1 Everton (EPL)
- 03-11-2018 Bournemouth 1-2 United (EPL)
- 08-11-2018 Juventus 1-2 United (UCL)
- 11-11-2018 City 3-1 United (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR PALACE
- 21-10-2018 Everton 2-0 Palace (EPL)
- 28-10-2018 Palace 2-2 Arsenal (EPL)
- 01-11-2018 Middlesbrough 1-0 Palace (Piala Liga)
- 04-11-2018 Chelsea 3-1 Palace (EPL)
- 11-11-2018 Palace 0-1 Tottenham (EPL).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Atletico Madrid vs Barcelona 25 November 2018
Liga Spanyol 23 November 2018, 16:01
-
Prediksi Inter Milan vs Frosinone 25 November 2018
Liga Italia 23 November 2018, 15:31
-
Prediksi Tottenham vs Chelsea 25 November 2018
Liga Inggris 23 November 2018, 15:01
-
Prediksi Juventus vs SPAL 25 November 2018
Liga Italia 23 November 2018, 14:31
-
Prediksi West Ham vs Manchester City 24 November 2018
Liga Inggris 23 November 2018, 14:01
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR