Bola.net - Premier League musim 2022/23 bakal kembali akhir pekan ini. Ada tujuh pertandingan yang dimainkan, artinya sisa tiga pertandingan masih akan ditunda.
Pekan lalu, 10-11 September 2022, semua pertandingan Liga Inggris ditunda sebagai bentuk penghormatan terhadap mendiang Ratu Elizabeth II. Premier League memilih menghentikan kompetisi sejenak dalam masa-masa duka.
Biar begitu, keputusan tersebut menuai reaksi pro-kontra. Tidak sedikit yang menyayangkan penundaan liga, dengan argumen bahwa semasa hidupnya Ratu Elizabeth sangat dekat dengan sepak bola.
Menyusul penundaan tersebut, pihak pemerintah UK pun lantas mengizinkan olahraga dilangsungkan sesuai jadwal. Keputusan dikembalikan ke operator kompetisi masing-masing.
Kini, mempertimbangkan perkembangan situasi tersebut, sepertinya pihak FA dan Premier League telah memutuskan untuk memainkan kompetisi sesuai jadwal yang telah disiapkan.
Pertandingan dilanjutkan kembali
After football came together last weekend to honour and remember Her Majesty The Queen, we have provided an update on the return of football matches. pic.twitter.com/k7N5fPSoke
— The FA (@FA) September 12, 2022
Senin (12/9/2022) waktu setempat, FA mengonfirmasi bahwa sepak bola akan akhir pekan ini. Setiap kompetisi akan kembali bergulir, mulai dari Premier League, Championship, FA Cup, hingga WSL.
Pengumuman ini lantas menuai respions positif, khususnya dari fans Liga Inggris yang sejak awal berpendapat bahwa penundaan pertandingan bukanlah langkah yang tepat.
Pertandingan akan dilanjutkan sebagai bentuk penghargaan terhadap Ratu Elizabeth II. Selama masa National Mourning, tim-tim yang bertanding akan memberikan penghormatan khusus untuk sang Ratu.
Hanya tujuh pertandingan, tiga lainnya ditunda
Sayangnya, tidak semua pertandingan bisa dimainkan. Seharusnya setiap pekan ada 10 pertandingan yang mempertemukan 20 tim Liga Inggris, tapi ada pengecualian untuk pekan ini.
Hanya tujuh pertandingan yang bisa dilanjutkan, tiga pertandingan terpaksa ditunda, yaitu laga:
- Chelsea vs Liverpool
- Man United vs Leeds United
- Brighton vs Crystal Palace.
"Setelah melakukan konsultasi ekstensif dengan klub, polisi, Safety Advesory Groups, dan otoritas terkait lainnya, tidak ada opsi selain menunda tiga pertandingan tersebut," tulis Premier League dalam pernyataan resminya.
Menurut laporan tersebut, tiga pertandingan yang ditunda ini masih terkait dengan proses panjang pemakaman sang Ratu.
Yuk simak jadwal pekan ke-8 Liga Inggris selengkapnya di bawah ini.
Jadwal pekan ke-8 Liga Inggris 2022/23

Sabtu, 17 September 2022
02.00 | Aston Villa vs Southampton
02.00 | Nottingham Forest vs Fulham
18.30 | Wolves vs Man City
21.00 | Newcastle vs Bournemouth
23.30 | Tottenham vs Leicester
Minggu, 18 September 2022
18.00 | Brentford vs Arsenal
20.15 | Everton vs West Ham
*semua jadwal dalam Waktu Indonesia Barat (WIB)
Pekan ke-7 yang ditunda
Hingga artikel ini mengudara, belum ada konfirmasi lanjutan dari FA dan Premier League mengenai pengaturan ulang jadwal pekan ke-7 Premier League 2022/23.
Pasalnya, penundaan satu pekan pertandingan bisa memberikan dampak jangka panjang dalan penjadwalan klub. Bahkan tanpa penundaan pun Premier League sudah dikenal cukup 'kejam' dalam mengatur jadwal.
Terlebih, tahun 2022 ini adalah tahun Piala Dunia. Kompetisi akan bergulir di musim dingin, November-Desember 2022. Jadi, jelas Premier League bakal sibuk mengatur jadwal pertandingan, ditambah dengan kompetisi-kompetisi lain.
Sumber: Premier League
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- N'Golo Kante Tolak Tawaran Kontrak dari Chelsea?
- Latih Chelsea, Graham Potter Ajak Mantan Anak Asuhnya Pindah?
- Masih Naksir, Liverpool Siap Tawar Lagi Douglas Luiz
- Erik Ten Hag Lempar Tantangan Terbuka untuk Marcus Rashford, Apa Isinya?
- Ternyata Ini Penyebab Christian Pulisic Batal Pindah ke Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan vs Dinamo Zagreb, Pioli Peringatkan Timnya Soal Kekalahan Chelsea
Liga Champions 13 September 2022, 23:40
-
Scout Beber Alasan Chelsea Kejar Antony: Ada Racun di Punggungnya
Liga Inggris 13 September 2022, 20:59
-
4 Pemain yang Datang ke Chelsea Bersama Diego Costa, Bagaimana Kiprahnya?
Editorial 13 September 2022, 16:51
-
Prediksi Chelsea vs Salzburg 15 September 2022
Liga Champions 13 September 2022, 15:02
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR