The Gunners butuh tiga angka untuk mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen. Tak heran jika dari menit awal mereka langsung berusaha menggempur pertahanan Fulham.
Peluang pertama Arsenal datang di menit ke-4. Mesut Ozil yang berdiri bebas di kotak penalti bisa melepaskan tendangan mendatar yang melewati kiper Maarten Stekelenburg. Malang, masih ada bek Fulham yang langsung menyapu bola keluar kotak penalti.
Setengah jam laga berjalan, ganti Fulham yang mengancam tuan rumah. Tendangan keras Steve Sidwell dari luar kotak penalti mampu diamankan dengan baik oleh Wojciech Szczesny.
Tendangan kaki kiri Bacary Sagna memasuki menit 38 masih belum bisa membobol gawang Stekeleburg. Hingga dua menit waktu tambahan tak terjadi gol satu pun. Arsenal 0-0 Fulham.
Babak kedua dimulai, Arsenal terus menggempur pertahanan The Cottagers. Oliver Giroud sempat melepaskan tendangan di menit ke-52, namun bola masih mengarah tepat ke pelukan Stekelenburg.
Setelah upaya Serge Gnabry gagal di menit ke-54, gol yang ditunggu oleh tuan rumah akhirnya datang. Tepat saat laga memasuki menit 57, kombinasi cantik antara Cazorla dan Jack Wilshere membuat pemain asal Spanyol itu mulus menjebol gawang Stekelenburg. Arsenal 1-0 Fulham.
Lima menit berselang, Cazorla kembali jadi pahlawan. Tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti menyusur tanah dengan deras dan gagal dijangkau oleh Stekelenburg. 2-0 untuk tuan rumah.
Arsenal terus berusaha menggempur pertahanan Fulham di sisa laga. Namun mereka tak kunjung mencetak gol tambahan.
Tim tamu sebenarnya hampir bisa mencetak gol lewat Marcus Bent, memanfaatkan kesalahan Szczesny, namun bola hanya menyamping. Skor bertahan hingga wasit meniup peluit tanda laga berakhir. Arsenal 2-0 Fulham. The Gunners terus bertahan di puncak klasemen dengan keunggulan satu angka atas Manchester City, yang di tempat lain mengalahkan Cardiff City.
Susunan Pemain Kedua Tim:
Arsenal: Szczesny, Monreal, Koscielny, Mertesacker, Sagna, Wilshere, Flamini, Cazorla, Ozil (86' Chamberlain), Gnabry (71' Podolski), Giroud.
Fulham: Stekelenburg, Riether, Hangeland, Burn, Richardson, Parker, Sidwell, Dejagah (68' Bent), Dempsey, Kacaniklic (86' Kasami), Berbatov.
Statistik pertandingan:
Offside: 1-1
Pelanggaran: 5-7
Tendangan Sudut: 4-4
Penguasaan Bola: 59% - 41%
Tendangan: 22 -8
Tendangan Akurat: 8 - 2 (bola/rer)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Brace Cazorla Buat Arsenal Kuasai London
Liga Inggris 18 Januari 2014, 23:55
-
Review: Laga Ketat, Atletico Imbangi Barca Tanpa Gol
Liga Spanyol 12 Januari 2014, 04:07
-
Review: Terkam Macan, Chelsea Kuasai Puncak
Liga Inggris 11 Januari 2014, 21:37
-
Review: Ketajaman The Citizens Punah di Ewood Park
Liga Inggris 4 Januari 2014, 21:57
-
Liga Inggris 29 Desember 2013, 00:06

LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR