Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Febian Brandy memuji keputusan Setan Merah mempermanenkan sosok Ole Gunnar Solskjaer. Brandy percaya Solskjaer akan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik para punggawa Setan Merah.
Solskjaer yang merupakan mantan striker legendaris Manchester United kembali ke Old Trafford di penghujung 2018. Ia diangkat menjadi pelatih interim Manchester United, menggantikan sosok Jose Mourinho yang baru saja dipecat manajemen Setan Merah.
Setelah tiga bulan menangani Paul Pogba dan kolega, Solskjaer resmi diangkat menjadi manajer permanen MU kemarin. Pelatih asal Norwegia ini dinilai sudah sukses membawa tren positif bagi Setan Merah sepanjang masa baktinya.
Brandy yang merupakan mantan anak didik Solskjaer di tim akademi MU mengaku turut senang atas promosi yang didapatkan sang pelatih. "Ketika saya mendengar dia [Solskjaer] diangkat menjadi manajer permanen MU, saya sebenarnya tidak kaget," buka Brandy kepada Goal International.
Baca komentar lengkap eks winger Setan Merah itu di bawah ini.
Keluarkan Kemampuan Terbaik
Sebagai salah satu mantan pemain didikan Solskjaer, Brandy menilai salah satu nilai plus yang dimiliki pelatih 46 tahun itu adalah bagaimana cara ia mengeluarkan kemampuan terbaik timnya.
"Berdasarkan pengalaman saya bermain untuk Ole dan pengetahuan saya mengenai dirinya, saya tahu bahwa dia adalah pelatih yang bisa mengeluarkan kemampuan terbaik para pemainnya."
"Saya dilatih oleh Ole sekitar dua atau tiga tahun di Manchester United dan pada saat itu ia adalah sosok yang dicintai banyak pihak. Dia selalu berlaku adil ke semua pemain, entah anda seorang bintang tim utama atau anda adalah resepsionis di markas latihan kami. Dia benar-benar memperlakukan semua orang dengan rasa hormat yang sangat tinggi."
DNA United
Brandy juga percaya bahwa Solskjaer akan meraih sukses besar bersama Manchester United terutama karena pengalaman serta pengetahuannya yang mendalam akan Setan Merah.
"Ole mengenal dengan baik Manchester United. Saya rasa itu adalah kunci kesuksesannya di Man United dan saat ini kita sudah mulai melihat hasilnya."
"Anda tidak bisa menunjuk pelatih dengan modal nama besar saja untuk melatih tim ini. Mereka butuh pelatih yang mengenal dengan baik klub ini, pelatih yang mengenal para pemain, staff dan juga inti dari klub ini." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Diprediksi Akan Menang Hadapi Tim yang Lucu, Watford
Liga Inggris 29 Maret 2019, 23:31 -
De Ligt Lepas, Juventus Kejar Toby Alderweireld
Tenis 29 Maret 2019, 22:00 -
Legenda Klub Juga Bisa Dipecat, Solskjaer!
Liga Inggris 29 Maret 2019, 21:40 -
Watford Diprediksi Tidak Akan Berdaya di Markas MU
Liga Inggris 29 Maret 2019, 21:20 -
Bos West Ham Akui Declan Rice Bisa Dijual
Liga Inggris 29 Maret 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR