
Bola.net - Gelandang serang Arsenal, Kai Havertz memberikan komentar usai timnya mengalahkan Burnley. Ia menyebut The Gunners harus tetap rendah hati meski mereka lagi berada dalam momentum yang bagus.
Pernyataan ini dikeluarkan Havertz setelah pertandingan Burnley vs Arsenal. Di laga ini, Arsenal tampil digdaya dan berhasil menang dengan skor telak 5-0.
Kemenangan di Turf Moor ini membuat Arsenal menyapu bersih semua laga EPL di tahun 2024 dengan kemenangan. Mereka memetik lima kemenangan di lima laga EPL sejak tahun 2024 ini.
Havertz mengaku senang dengan tren positif Arsenal ini. Ia menilai kemenangan itu membuat Arsenal kini semakin percaya diri.
Simak komentar lengkap Havertz di bawah ini.
Sensasi Bagus

Diwawancarai BBC seusai laga, Havertz mengakui kemenangan atas Burnley ini berdampak positif bagi timnya.
Kemenangan tersebut membuat timnya berada dalam momentum yang bagus dan The Gunners juga semakin percaya diri.
"Kami sedang berada dalam momen yang bagus saat ini. Kami memenangkan semua pertandingan kami [di Premier League di tahun 2024] sejauh ini dan rasanya sungguh luar biasa," ungkap Havertz.
Terus Kerja Keras

Havertz juga menyebut bahwa timnya bisa seperti ini karena mereka bekerja keras tanpa henti dalam sebulan terakhir.
Havertz juga menyebut timnya tidak akan lupa daratan atas hasil-hasil ini dan mereka akan bekerja keras di sisa musim ini.
"Kami bisa seperti ini karena kami bekerja keras di belakang layar. Setelah ini akan ada lebih banyak pertandingan sulit yang menghampiri kami, jadi kami harus terus bekerja keras," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Arsenal tidak bisa lama-lama merayakan kemenangan atas Burnley. Karena mereka ditunggu laga penting di tengah pekan nanti.
The Gunners dijadwalkan akan terbang ke Portugal untuk menghadapi FC Porto di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2023/2024, Kamis (22/2/2024).
Klasemen Premier League
(BBC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man City vs Chelsea Imbang 1-1, yang Bahagia Fans Liverpool dan Arsenal
Liga Inggris 18 Februari 2024, 08:09
-
Usai Menang 5-0, Mikel Arteta Pede Tatap Gelar Juara Premier League
Liga Inggris 18 Februari 2024, 05:50
-
Resep Pesta Gol Arsenal di Turf Moor: Gol Cepat Jadi Kunci!
Liga Inggris 18 Februari 2024, 01:00
-
Arsenal Pesta Gol di Kandang Burnley, Mikel Arteta Full Senyum
Liga Inggris 18 Februari 2024, 00:45
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR