Bola.net - - Agen Paul Pogba, Mino Raiola, menyatakan siap mencarikan solusi untuk kliennya tersebut jika situasinya di Manchester United memburuk. Namun ia menegaskan bahwa saat ini, Pogba tak mengalami masalah di MU terkait perseteruan dengan Jose Mourinho.
Pogba dan Mourinho akhir-akhir ini memang sering dikabarkan tengah bermasalah. Hubungan antara kedua orang tersebut diduga memburuk.
Buktinya pemain yang dibeli MU seharga 89 juta pounds tersebut duduk di bangku cadangan ketika MU menghadapi Sevilla di Liga Champions. Bukan hanya itu, ia juga ditarik keluar kala MU mengalami kekalahan menghadapi Tottenham. Ia juga tak main sejak menit awal ketika menghadapi Newcastle United, dan akhirnya baru terpilih sebagai starter ketika menghadapi Chelsea.
Keputusan Mourinho tersebut melahirkan spekulasi bahwa hubungannya dengan Pogba tengah tidak baik. Pemain 24 tahun tersebut bahkan diklaim siap angkat koper dari Old Trafford.
Menanggapi hal itu, Raiola menyatakan bahwa Pogba baik-baik saja di MU. Namun jika terdapat sesuatu yang tak diinginkan, maka sang agen tersebut siap mencarikan solusi.
"Saya tak akan membawa orang ke mana-mana karena saya bukan taksi atau pesawat. Tapi tentu saja, jika situasinya memburuk saya siap melaksanakan tugas saya, yaitu mencarikan solusi untuk klub dan pemain," ucap Raiola seperti dikutip dari Soccerway.
"Tak ada pertengkaran antara Mourinho, Pogba ingin juara bersama Manchester United," sambungnya.
MU sendiri akhir pekan ini akan menghadapi Crystal Palace di Premier League.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Blunder Jika Pecat Wenger
Liga Inggris 3 Maret 2018, 23:30 -
Lindelof Belum Mau Lempar Handuk di MU
Liga Inggris 3 Maret 2018, 23:10 -
Raiola Siap Keluarkan Pogba dari Manchester United
Liga Inggris 3 Maret 2018, 19:00 -
Setelah Ibra, Kini Giliran Pogba Bela Lindelof
Liga Inggris 3 Maret 2018, 13:40 -
Mourinho Benar-benar Tidak Memahami Maksud Fellaini
Liga Inggris 3 Maret 2018, 11:20
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00 -
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR