
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan dilaporkan ingin berbisnis kembali dengan Manchester United di musim panas nanti. Nerrazurri berencana mencaplok salah satu pemain Setan Merah.
Beberapa tahun terakhir, Inter Milan punya relasi bisnis yang bagus dengan Manchester United. Mereka berhasil mendatangkan beberapa pemain MU ke Inter dengan transfer yang terjangkau.
Nama terakhir yang direkut Inter dari MU adalah Romelu Lukaku. Sang striker berhasil jadi pembeda bagi Inter dan membantu Nerrazurri memenangkan Scudetto.
The Sun mengklaim bahwa Inter Milan ingin berbisnis kembali dengan MU. Kali ini, mereka mengincar salah satu pemain bertahan Setan Merah.
Siapa pemain yang diincar Inter tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Beli Bek Tengah
Menurut laporan tersebut, bek yang sedang diincar Inter Milan dari MU adalah Victor Lindelof.
Inter saat ini sedang membutuhkan bek tengah baru. Karena di musim panas nanti mereka akan kekurangan palang pintu, pasalnya Milan Skriniar dan Stefan de Vrij dilaporkan akan cabut.
Itulah mengapa Inter lagi getol berburu bek tengah baru dan Lindelof dianggap kandidat yang sempurna untuk tim mereka.
Kans Terbuka
Laporan tersebut mengklaim bahwa Inter Milan punya kans yang besar untuk mendapatkan jasa Lindelof di musim panas nanti.
Sang bek dikabarkan tidak bahagia di MU. Pasalnya ia minim diberikan kesempatan bermain oleh Erik Ten Hag.
Bek timnas Swedia itu berencana untuk pergi jika situasi ini tidak kunjung membaik dan ia dikabarkan cukup tertarik untuk menjajal karirnya di Italia nanti.
Mahar Transfer
Manchester United dikabarkan tidak akan menghalangi kepergian Lindelof. Namun mereka meminta bayaran yang mahal untuk sang bek.
Setan Merah tidak akan melepaskan Lindelof jika tawaran Inter Milan berada di bawah angka 40 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Serie A
(The Sun)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Terdepan untuk Transfer Dusan Vlahovic
Liga Inggris 13 Maret 2023, 18:14
-
Casemiro Absen di 4 Laga MU, Erik Ten Hag: No Problem!
Liga Inggris 13 Maret 2023, 17:58
-
Bintang Fulham Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 13 Maret 2023, 17:37
-
Recomended Seller, Inter Milan Mau Belanja Lagi di 'MU Mart'
Liga Inggris 13 Maret 2023, 17:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR