
Bola.net - Sebuah pengumuman datang dari Manchester United. Mereka mengonfirmasi bahwa sang manajer interim, Ralf Rangnick akan menjabat sebagai pelatih Timnas Austria.
Rangnick diangkat menjadi manajer interim MU di akhir 2021 kemarin. Ia diberi kontrak jangka pendek untuk menangani Setan Merah.
Pelatih 63 tahun itu dipastikan tidak akan menjadi manajer MU di musim depan. Karena MU sudah resmi memperkenalkan Erik Ten Hag sebagai manajer mereka yang baru.
Rangnick dikonfirmasi akan menjadi manajer baru Timnas Austria. "Boss interim Manchester United, Ralf Rangnick telah ditunjuk menjadi manajer baru tim nasional Austria," bunyi pernyataan resmi Manchester United.
Simak pernyataan Rangnick selengkapnya di bawah ini.
Merasa Terhormat
Rangnick mengaku senang mendapatkan kepercayaan besar untuk menangani tim nasional Austria.
Ia mengaku tidak sabar menangani Timnas Austria yang diperkuat banyak pemain-pemain muda berbakat.
"Saya sangat terhormat bisa mengambil peran sebagai manajer timnas Austria. Prospek bermain di Euro [2024] di Jerman bersama tim muda yang lapar akan kesuksesan membuat saya sangat antusias,"
Tetap di MU
Rangnick juga mengonfirmasi bahwa ia tidak akan meninggalkan Manchester United. Ia akan melanjutkan perannya sebagai konsultan Setan Merah untuk dua tahun ke depan.
"Saya akan menjadi manajer Austria di akhir musim, namun saya akan melanjutkan peran saya sebagai konsultan Manchester United,"
"Saya tidak sabar membantu United untuk menjadi tim yang perkasa sekali lagi," ia menandaskan.
Tugas Berat
Rangnick langsung ditunggu tugas berat sebagai manajer baru Timnas Austria.
Ia bakal memimpin timnya berhadapan dengan Kroasia, Denmark dan juga Prancis di ajang UEFA Nations League.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Mulai Jajaki Transfer Paulo Dybala
Liga Inggris 29 April 2022, 21:34
-
Gagal ke UCL, Manchester United Harus Lupakan Declan Rice
Liga Inggris 29 April 2022, 21:16
-
Leeds United Coba Cegah Kepindahan Kalvin Phillips ke Manchester United
Liga Inggris 29 April 2022, 20:00
-
Kepolisian Manchester Perpanjang Masa Bebas Bersyarat Mason Greenwood
Liga Inggris 29 April 2022, 19:40
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25




















KOMENTAR