Seperti dikutip dari Goal, dalam laga tersebut, Carlos Tevez dan dua bersaudara Toure, Yaya dan Kolo, sukses menjadi pahlawan City dengan gol-gol mereka. Tevez, dalam laga ini, mencetak dua gol. Sementara Yaya dan Kolo masing masing menyumbang satu gol ke gawang Wolves.
Dalam laga yang dihelat di kandang mereka, City justru harus lebih dulu tertinggal dari Wolves. Sebuah sambaran Nenad Milijas, yang lebih cepat ketimbang kiper City Joe Hart, mampu membuat para pendukung tuan rumah terdiam di menit ke-12. Namun, Kolo Toure sukses membangkitkan asa para pendukung City dengan sebuah golnya empat menit sebelum jeda pertandingan.
Di babak kedua, City mulai tampil beringas. Alhasil mereka mampu unggul di menit ke-49 melalui Tevez. Dengan sebuah aksi individu yang memikat, pemain asal Argentina ini sukses melewati tiga pemain Wolves sebelum membobol gawang mereka.
Lima menit kemudian, City berhasil menggandakan keunggulan mereka. Yaya Toure mampu dengan sempurna menyelesaikan sebuah skema kerjasama yang digalang Edin Dzeko dan Tevez.
Menit 66, Tevez sukses mencetak gol keduanya di laga tersebut. Pemain yang kerap dikabarkan bakal segera hengkang dari City ini mampu mebobol gawang Wolves, yang dikawal Wayne Hennessey melalui sebuah tandukan kepala.
Dua menit kemudian, Wolves mengejar keunggulan City melalui eksekusi penalti Kevin Doyle. Penalti ini diberikan wasit menyusul pelanggaran yang dilakukan oleh Joleon Lescott.
Sundulan Ronald Zubar empat menit berselang sebelum laga usai kembali membuat para pendukung City kembali menahan nafas. Mereka khawatir Wolves bakal bangkit dan memupus impian klub kesayangan mereka meraih angka sempurna. Namun, hingga laga berakhir, City tetap sukses mempertahankan keunggulan mereka. (goal/den)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Jadwal Siaran Langsung Pertandingan UFC 324 di Vidio Akhir Pekan Ini
Olahraga Lain-Lain 23 Januari 2026, 15:46
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Bhayangkara 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 15:41
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Semen Padang 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 15:34
-
Jangan Lewatkan, Live Streaming Prime Kumite Championship 3 di Vidio
Olahraga Lain-Lain 23 Januari 2026, 15:21
-
Eden Hazard Ganti Lapangan Hijau dengan Kebun Anggur, Resmi Terjun ke Dunia Wine
Bolatainment 23 Januari 2026, 15:15
-
Jose Mourinho Tegaskan Ambisi Benfica Jelang Laga Penentu vs Real Madrid
Liga Champions 23 Januari 2026, 15:02
-
Prediksi BRI Super League: Persijap vs PSM 24 Januari 2026
Bola Indonesia 23 Januari 2026, 14:46
-
Liverpool dan Timnas Prancis Berduka, Ayah Ibrahima Konate Meninggal Dunia
Bolatainment 23 Januari 2026, 13:55
-
Virgil van Dijk Bela Arne Slot Usai Pertanyaan 'Tak Sopan' soal Xabi Alonso
Liga Inggris 23 Januari 2026, 13:33
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





















KOMENTAR