Bola.net - Bek kiri Liverpool Andrew Robertson memuji rekannya di skuat The Reds yakni Trent Alexander-Arnold sebagai bek kanan terbaik di dunia.
Trent menjalani dua musim yang luar biasa bersama Liverpool. Ia awalnya sukses menyingkirkan Nathaniel Clyne di sektor bek kanan.
Kemudian pada musim 2018-19 kemarin, ia menjadi andalan utama Jurgen Klopp di sektor bek kanan. Kepercayaan tersebut dibalas tuntas oleh Trent dengan performa yang sangat menawan.
Ia membantu Liverpool bersaing jadi juara di Premier League. Ia juga membawa The Reds menjadi juara Liga Champions.
Ia solid dalam bertahan. Faktanya, Liverpool menjadi klub yang kebobolan paling sedikit di Premier League.
Trent juga memberikan sumbangsih besar saat membantu menyerang. Ia mengemas total 16 assist di semua ajang kompetisi.
Terbaik
Performa bek berusia 20 tahun itu pun menuai pujian dari banyak pihak. Kini Robertson juga ikut memberikan pujian kepadanya.
"Trent luar biasa sepanjang musim lalu tetapi ia membawanya ke level berbeda di akhir musim dan menjadi bek kanan terbaik di dunia," serunya kepada Telegraph.
“Ia hampir menjadi pemain utama kami dalam 10 pertandingan terakhir musim ini," sambung kapten timnas Skotlandia tersebut.
Ulangi
Kedua bek ini total menyumbangkan 29 assist bagi Liverpool. Robertson pun berharap bisa mengulangi prestasi apik tersebut, meskipun ia tahu hal tersebut akan sangat sulit.
“Berapa jumlah assist [musim lalu]? Sekitar 20-an lebih dalam berkontribusi pada gol [di antara kami]? Ini akan sulit untuk ditiru, tetapi jika kami bisa mendekati jumlah itu maka itu akan membantu tim," seru Robertson.
“Tapi clean sheet itu sama pentingnya bagi kami. Sebagai pasangan, saya merasa performa final Liga Champions kami adalah kinerja yang matang yang bisa kami lakukan. Begitu kami unggul, kami berpikir, 'clean sheet dan kami memenangkan pertandingan ’, dan kami melakukannya," tuturnya.
Ciptakan Ruang
Robertson menambahkan, ia tahu bahwa musim depan banyak tim akan berusaha mematikan pergerakannya dan Trent. Hal tersebut bahkan sudah terlihat jelang kompetisi berakhir musim kemarin.
Akan tetapi baginya hal itu tak akan mematikan serangan Liverpool. Sebab The Reds masih memiliki ancaman dari pemain lain.
“Menjelang akhir musim, kami memperhatikan penekanan pada usaha menghentikan saya dan Trent melakukan apa yang kami coba lakukan. Terserah kami untuk beradaptasi dengan itu, tetapi jika seseorang mendedikasikan waktu untuk mencoba dan menghentikan saya dan Trent, itu akan menciptakan banyak ruang untuk pemain lain," klaimnya.
“Kualitas yang kami dapatkan menunjukkan sangat sulit bagi siapa pun untuk fokus hanya pada satu atau dua pemain. Orang lain akan muncul," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan MU, Antoine Griezmann Akui Klub Favoritnya Adalah Liverpool
Liga Spanyol 22 Juli 2019, 21:37
-
Milner: Tekel Gnagnon Sungguh Tercela
Liga Inggris 22 Juli 2019, 18:58
-
Sadio Mane Dipastikan Absen di Community Shield
Liga Inggris 22 Juli 2019, 16:21
-
Belum Diperkuat Trio Salah-Mane-Firmino, Pramusim Liverpool Kacau?
Liga Inggris 22 Juli 2019, 16:00
-
Virgil Van Dijk Kecam Aksi Tendangan Bek Sevilla pada Yasser Larouci
Liga Inggris 22 Juli 2019, 15:56
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
-
Xavi Latih Manchester United? Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:30
-
Prediksi Newcastle vs Bournemouth 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:11
-
Akhirnya! Arsenal Sepakati Kontrak Baru Bukayo Saka
Liga Inggris 10 Januari 2026, 08:02
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 10 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Tottenham vs Aston Villa 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 07:00
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR