Bola.net - - Wayne Rooney terus mendapatkan kepercayaan untuk tampil di tim utama Manchester United dari pelatih Jose Mourinho. Namun, bukan berarti Mourinho sudah merasa cukup puas dengan penampilan Rooney.
Mourinho berharap pemain berusia 31 tahun ini bisa mencetak lebih banyak gol lagi. Saat ini, Rooney baru mencetak tiga gol di semua kompetisi.
"Jadi, sebagai pemain penyerang, biasanya dia mencetak banyak gol. Dia mencetak beberapa, dua saat melawan Fenerbahce dan satu di Premier League. Kami berharap lebih banyak gol darinya," pinta Mourinho.
Hanya saja, pesan yang sama juga ditujukan oleh Mourinho kepada pemain MU lainnya. "Kami juga berharap banyak gol dari pemain lain dalam tim ini," sambungnya.
Mourinho memang pantas cemas dengan ketajaman para pemainnya. Di Premier League, Setan Merah baru mencetak 19 gol. Kalah jauh dibandingkan dengan Liverpool yang menjadi tim paling subur dengan 35 gol.
Seretnya keran gol MU ini tentu saja tak lepas dari ketergantungan mereka dari sosok Zlatan Ibrahimovic. Pemain asal Swedia sejauh ini sudah mencetak 8 gol di Premier League dan dua gol di Liga Europa.
"Mungkin Zlatan [Ibrahimovic] merupakan penyerang utama kami jadi itu hal yang normal jika dia telah mencetak lebih banyak gol di banding yang lain."
"Tapi semua pemain menyerang lain, kami harap mereka bisa mencetak lebih banyak gol lagi," tutup mantan pelatih Real Madrid ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ribery Kecam Perlakuan MU Pada Schweinsteiger
Liga Inggris 9 Desember 2016, 23:44
-
Pogba: Menang dari Tottenham dan Kejar Puncak Klasemen
Liga Inggris 9 Desember 2016, 21:46
-
MU Tak Pernah Meragukan Mkhitaryan
Liga Inggris 9 Desember 2016, 20:38
-
Mourinho Ingin Smalling Sembuh di Hari Natal
Liga Inggris 9 Desember 2016, 19:42
-
Rooney, Mourinho Haus Gol Kamu!
Liga Inggris 9 Desember 2016, 19:04
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR