
Bola.net - Liverpool sudah bisa tenang. Salah satu buruannya, Ryan Gravenberch akhirnya bisa diamankan dari Bayern Munchen jelang penutupan bursa transfer musim panas 2023.
Gravenberch jadi incaran Liverpool dalam beberapa hari terakhir. Kebutuhan The Reds terhadap tambahan gelandang baru lah yang menyebabkan transfer ini awalnya bermula.
Bak gayung bersambut, Gravenberch memang sejak awal ingin minggat dari Allianz Arena. Menit bermainnya yang minim jadi alasan dirinya mencari klub baru.
Munchen mengabulkan permintaan Gravenberch. Jadi begitu Liverpool mengajukan tawaran secara konkret, tawaran tersebut diterima tanpa basa-basi.
Dibeli Permanen
Menurut laporan Sky Sports, Liverpool menebus Gravenberch secara permanen. Biaya transfernya mencapai 40 juta Euro.
Pemain berusia 21 tahun ini akan menerima kontrak jangka panjang. Gravenberch bakal menetap di Anfield setidaknya hingga tahun 2028.
Penandatanganan kontrak dan peresmian akan dilakukan dalam waktu dekat. Sang pemain bahkan sudah mendapatkan jadwal tes medis.
Gagal Diserobot
Berhasilnya transfer ini mengamankan sang pemain dari serobotan Man United. Ya, Liverpool sempat bersaing dengan Man United untuk merekrut Gravenberch.
Namun sejak awal, Gravenberch mantap untuk berseragam The Reds. Man United yang mendengar itu semakin getol untuk merayu sang pemain dan bernegosiasi dengan Munchen.
Usaha itu akhirnya terbuang sia-sia. Man United gagal membajak kepindahan Gravenberch ke Liverpool.
Sumber: Sky Sports
Klasemen Premier League
Bacaan Terkait:
- Manchester United Siap Tikung Liverpool untuk Transfer Ryan Gravenberch
- Kabar Bagus Buat Liverpool, Bayern Munchen Kini Buru Palhinha
- Ryan Gravenberch Tunggu Pinangan MU Sebelum Deadline Day!
- 6 Transfer Besar yang Masih Bisa Terjadi di Premier League: Dari Nunes Sampai Maguire & Cucurella
- Akhirnya! Liverpool Mulai Bujuk Bayern Agar Lepas Ryan Gravenberch
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Not for Sale! Liverpool Tolak Proposal Rp1,9 Triliun dari Al Ittihad untuk Salah
Liga Inggris 1 September 2023, 19:20
-
Sekali Lagi, Klopp Tegaskan Liverpool tak Akan Jual Mohamed Salah
Liga Inggris 1 September 2023, 18:16
-
Tuchel Konfirmasikan Kepindahan Gravenberch dari Bayern ke Liverpool
Bundesliga 1 September 2023, 17:45
-
Sudah Tiba di Liverpool, Ryan Gravenberch Segera Gabung The Reds
Liga Inggris 1 September 2023, 14:25
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR