
Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Gabriel Agbonlahor kepada Andre Onana. Mantan striker Aston Villa itu menilai Onana bisa menjadi kiper yang hebat buat Manchester United jika diberi waktu.
Di musim panas kemarin, MU memutuskan untuk melepas David De Gea. Sebagai gantinya, Setan Merah mendatangkan Onana dari Inter Milan.
Onana datang ke Old Trafford dengan biaya transfer yang sangat mahal. Meski begitu, penampilan Onana di bawah mistar gawang sangat mengecewakan.
Kiper asal Kamerun tersebut sudah kebobolan banyak gol. Selain itu, Onana juga kerap melakukan kesalahan fatal yang merugikan timnya.
Sangat Wajar
Agbonlahor menilai Onana sangat wajar melakukan kesalahan karena masih beradaptasi dengan gaya permainan Manchester United. Karena itu, dia meminta semua pihak untuk memberi sang kiper kesempatan.
“Ini masih awal, beri Onana kesempatan. Dia diminta bermain dengan cara tertentu, dan ya dia akan membuat kesalahan," kata Agbonlahor kepada Football Insider.
“Dia harus dilatih sedikit. Ketika Casemiro mempunyai seseorang di sampingnya, mustahil untuk memberikan bola kepadanya.
“Dia juga harus berhenti bersikap santai. Dia terlihat terlalu santai saat menguasai bola."
Beri Waktu
Agbonlahor menilai Onana kiper yang bagus. Dia yakin kalau Onana bisa meningkatkan penampilannya dan membungkam semua kritik jika diberi waktu.
“Ada beberapa hal yang harus diperbaiki, tapi Anda tidak bisa mengatakan dia bukan kiper yang bagus. Saya rasa mempertahankan De Gea bukanlah penjelasannya," lanjutnya.
“Beri dia waktu dan saya yakin dia akan membuktikan bahwa semua orang sudah salah.”
Sumber: Football Insider
Jadwal Pertandingan Manchester United
Pertandingan: Manchester United vs Brentford
Kompetisi: Premier League
Venue: Old Trafford
Hari: Sabtu, 7 Oktober 2023
Jam: 21.00 WIB
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik tautan ini
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Manchester United vs Brentford: Scott McTominay
Liga Inggris 7 Oktober 2023, 23:14
-
Hasil Manchester United vs Brentford: Skor 2-1
Liga Inggris 7 Oktober 2023, 23:04
-
Link Live Streaming Premier League MU vs Brentford di Vidio
Liga Inggris 7 Oktober 2023, 18:58
-
MU vs Brentford: Kemungkinannya cuma Menang atau Kalah
Liga Inggris 7 Oktober 2023, 18:02
LATEST UPDATE
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
CPNS 2026: Syarat Pendaftaran dan Waspada Hoaks yang Mengintai
News 6 Januari 2026, 21:54
-
Stiker Presiden di WhatsApp, Bisa Dipidana? Ini Penjelasan Menteri Hukum
News 6 Januari 2026, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR