
Bola.net - Manchester United tidak akan mudah untuk mengamankan jasa Marcelo Brozovic di musim panas nanti. Gelandang Inter Milan itu juga dilaporkan jadi target transfer Chelsea.
Pemain Timnas Kroasia itu merupakan sosok yang krusial di lini tengah Inter. Ia tampil apik musim lalu dan sukses membantu Nerrazurri
memenangkan gelar Scudetto setelah lama tidak memenangkan turnamen bergengsi itu.
Manchester United dilaporkan kesengsem dengan aksi gelandang 28 tahun tersebut. Mereka dilaporkan tengah mencoba merayu sang gelandang pindah ke Old Trafford pada musim depan.
FC Inter News mengklaim bahwa MU bukan satu-satunya peminat Brozovic. Sang gelandang juga dilaporkan jadi incaran Chelsea.
Simak situasi transfer Brozovic di bawah ini.
Perkuat Lini Tengah
Laporan itu mengklaim bahwa Chelsea saat ini juga membutuhkan gelandang baru di tim mereka.
Thoams Tuchel dilaporkan masih belum puas dengan lini tengahnya. Ia ingin linbi tengah Chelsea bisa lebih tangguh lagi di musim depan.
Ia menilai timnya kekurangan pemain berkarakter seperti Brozovic. Jadi ia ingin sang gelandang memperkuat timnya di musim depan.
Mulai Dekati
Laporan itu mengklaim bahwa Chelsea sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa sang gelandang.
Mereka sudah menghubungi manajemen Inter Milan. Mereka ingin mendatangkan sang gelandang di bulan Januari nanti.
Sejauh ini belum ada jawaban dari pihak Inter, karena pihak Nerrazurri masih ingin memperpanjang kontrak sang gelandang.
Nego Alot
Menurut laporan yang sama, Inter Milan masih kesulitan meyakinkan Brozovic bertahan.
Karena mereka menilai tuntutan gaji Brozovic senilai 6 juta Euro per tahun terlalu mahal.
Klasemen Serie A
(FC Inter News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alonso Dukung Saul Untuk Bersinar di Chelsea
Liga Inggris 10 Oktober 2021, 20:38
-
Peraih Ballon d'Or? Siapa Lagi yang Pantas Selain Jorginho?
Liga Champions 10 Oktober 2021, 11:08
-
Kabar Buruk Buat Chelsea, Romelu Lukaku Dipulangkan Timnas Belgia
Liga Inggris 10 Oktober 2021, 10:14
-
Saingi Manchester United, Chelsea Juga Kejar Marcelo Brozovic
Liga Inggris 10 Oktober 2021, 02:00
-
Kepergian Rudgier Bakal Jadi Kehilangan Besar buat Chelsea
Liga Inggris 9 Oktober 2021, 12:46
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR