
Bola.net - Ayah Alexis Mac Allister baru-baru ini buka suara terkait spekulasi masa depan putranya. Ia memastikan bahwa sang gelandang tidak akan meninggalkan Liverpool dan pindah ke Real Madrid di musim panas nanti.
Real Madrid belakangan lagi berburu gelandang baru. Mereka butuh penerus jangka panjang untuk Luka Modric yang usianya sudah semakin uzur.
Kabar yang beredar menyebut bahwa pilihan Real Madrid jatuh pada Mac Allister. Sang gelandang dinilai adalah sosok yang tepat untuk menggantikan Modric karena performanya yang apik di lini tengah Liverpool.
Baru-baru ini ayah Mac Allister dikonfirmasi mengenai rumor itu. Ia menepis kabar bahwa putranya akan pindah ke Real Madrid.
Simak komentar lengkap sang ayah di bawah ini.
Masih Bahagia

Dalam wawancaranya di WinWinAllSports, Ayah Mac Allister dengan tegas membantah kabar putranya akan bergabung dengan Real Madrid.
Ia menyebut sang gelandang masih punya asa yang besar untuk memperkuat Liverpool untuk jangka waktu yang lebih lama lagi.
"Saya rasa saya tidak perlu mengomentari apa-apa seputar rumor itu. Alexis sangat bahagia di Liverpool, dia masih terikat kontrak di sana, dan ia ingin memenangkan banyak trofi juara bersama mereka," ungkap sang ayah.
Hormati Klub

Menurut Mac Allister senior, membicarakan klub lain sebelum musim berakhir itu bukan sesuatu yang sopan untuk dilakukan.
Jadi ia meminta semua pihak untuk berhenti menciptakan kabar-kabar bohong seputar putranya tersebut.
"Kita semua harus menghormati klub yang kini ia perkuat, jadi kami tidak perlu membuat banyak komentar seputar rumor-rumor yang beredar," pungkasnya.
Kontrak Panjang

Liverpool sendiri tidak perlu buru-buru menjual Mac Allister di musim panas nanti.
Sang gelandang masih terikat kontrak hingga tahun 2028 di Anfield, jadi posisi Liverpool masih kuat untuk mempertahankan sang pemain.
Klasemen Premier League
(WinWinAllSports)
Baca Juga:
- Bintang Liverpool Ini Susul Sadio Mane ke Al-Nassr?
- Ancelotti Ungkap Liverpool Adalah Klub Impiannya, Tapi Kini Jadi Fans Everton
- Liverpool Mau Nggak nih? Ronaldo Bidik Luis Diaz Jika Gagal Angkut Vinicius
- Legenda Man United Ini Sebut Salah Pantas Dapat Kontrak Baru di Liverpool: Emang Pemain Istimewa!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jimat Real Madrid untuk Hadapi Arsenal: Remontada!
Liga Champions 15 April 2025, 21:29
-
Sang Ayah Bantah Alexis Mac Allister Bakal Pindah ke Real Madrid
Liga Inggris 15 April 2025, 21:18
-
Arsenal dan Bayang-bayang Luka Lama di Tanah Spanyol
Liga Champions 15 April 2025, 16:00
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR