Bola.net - - Nama Maurizo Sarri sepertinya akan segera diumumkan sebagai pelatih baru Chelsea dalam waktu dekat ini. Kedatangan Sarri ke Chelsea, rupanya juga akan diikuti oleh tiga pemain andalannya selama masih di Napoli.
Dikutip dari SportItalia, tiga pemain tersebut yakni Raul Albiol, Elseid Hysaj dan Piotr Zielinski.
Sarri telah dipecat oleh Napoli dan posisinya di klub asal Kota Naples telah digantikan oleh Carlo Ancelotti. Sementara, Sarri juga sudah menggelar pertemuan dengan manajemen Chelsea dan disebut sudah ada kesepakatan.
Dalam pertemuan tersebut, Sarri juga mengutarakan permintaan agar The Blues membeli pemain yang dia inginkan yakni tiga nama yang sudah disebut di atas.
Sebenarnya, Sarri ingin Chelsea memboyong Kalidou Koulibaly. Namun, bek tengah asal Senegal ini tidak akan dijual oleh Napoli. Nama Jorginho juga masuk incaran Sarri, tapi Jorginho terlanjur bernegosiasi dengan Manchester City.
Pelatih berusia 59 tahun pun menjatuhkan pilihan pada Albiol, Hiysaj dan Zielinski. Ketiga pemain dinilai bisa menerjemahkan filosofi permainan yang dianut oleh Sarri.
Dapat Kontrak Dua Tahun
Sarri sendiri sudah kian dekat untuk mencapai kata sepakat dengan Chelsea. Kabarnya, sudah ada kesepakatan personal dengan Chelsea ihwal besaran gaji yang bakal dia terima selama menjadi pelatih di Stamford Bridge.
Namun, Sarri tidak akan mendapatkan kontrak dengan durasi panjang dari Chelsea. Klub asal London hanya akan memberikan kontrak dengan durasi dua tahun pada mantan pelatih Empoli tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duel Liverpool vs Real Madrid Akan Jadi Laga Luar Biasa Menurut Luiz
Liga Inggris 25 Mei 2018, 22:30
-
Luiz: Ini Baru Permulaan dari Salah
Liga Inggris 25 Mei 2018, 21:45
-
Digoda Chelsea, Juve Tak Berniat Jual Higuain
Liga Italia 25 Mei 2018, 19:05
-
Demi Icardi, Chelsea Barter Morata Plus 40 Juta Euro
Liga Inggris 25 Mei 2018, 18:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR