
Bola.net - Setelah Romelu Lukaku, ada lagi satu mantan pemain Manchester United yang merasa lega usai meninggalkan Old Trafford. Sosok itu adalah Chris Smalling.
Sejatinya, Smalling belum bisa dikatakan sebagai mantan pemain the Red Devils seutuhnya. Saat ini ia masih menjalani masa pinjaman di AS Roma dan bisa kembali ke Old Trafford pada musim panas nanti.
Namun skenario tersebut sepertinya takkan kejadian. Dari berbagai sumber, dilaporkan bahwa Manchester United dan Roma tengah berdiskusi untuk merencanakan proses transfer penuh bek berdarah Inggris tersebut begitu masa pinjamannya berakhir.
Smalling telah menjadi salah satu penggawa inti Roma musim ini. Ia sudah mencatatkan total delapan kali penampilan di ajang Serie A. Torehan yang, mungkin, takkan bisa dicapai di Old Trafford selama Manchester United masih diperkuat Harry Maguire.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Senang Meninggalkan Manchester United
Setelah berbulan-bulan meninggalkan Inggris, Smalling mengaku dirinya rindu dengan Manchester United. Namun ia kini sudah merasa betah di Roma karena tak lagi menjadi sekadar 'furnitur' di Old Trafford.
"Saya rindu [Man United] karena saya berada di sana selama bertahun-tahun dan pernah menjadi bagian dari furnitur di sana," ujar Smalling kepada talkSPORT.
"Namun saya sedang menikmati babak baru, dan harapannya mampu memberi pengaruh terhadap performa di lapangan dan bisa meraih musim yang dipenuhi kesuksesan. Sekarang ini saya sangat merasa senang bisa berada di Italia," lanjutnya.
Smalling Sudah Betah
Smalling menghabiskan sebagian besar karirnya di Inggris, sehingga jelas bahwa akan ada satu masalah yang hinggap pada dirinya: bahasa. Beruntung, pria berumur 29 tahun tersebut tidak mengalami masalah dalam proses beradaptasi.
"Saya mulai memahami apa yang pelatih katakan dalam Bahasa Italia, dan bahkan dengan pemain pun saya beruntung karena beberapa dari mereka berbicara dengan Bahasa Inggris," tambahnya.
"Saya sudah pasti telah mendapatkan banyak kalimat-kalimat sepak bola serta kalimat dasar yang membantu berinteraksi dengan tim di dalam maupun luar lapangan. Saya sudah merasa sangat betah," tutupnya.
Smalling terbilang cukup lama menghabiskan waktunya di Old Trafford. Seperti yang diketahui, ia sudah menjadi bagian dari Manchester United sejak tahun 2010 lalu. Ia sudah menyumbang delapan gelar dari banyak kompetisi untuk the Red Devils.
(Goal International)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Lagi Mantan Pemain Manchester United yang Senang Cabut dari Old Trafford
Liga Inggris 12 November 2019, 22:36
-
Anthony Martial Tidak Dipanggil Timnas Prancis, Ashley Young Gagal Paham
Piala Eropa 12 November 2019, 21:00
-
Tinggalkan MU, Wonderkid Ini Menyebrang ke Juventus?
Liga Inggris 12 November 2019, 20:40
-
Bangganya Victor Lindelof Jadi Pemain Terbaik Swedia
Liga Inggris 12 November 2019, 20:20
-
Cedera, Scott McTominay Absen Satu Bulan?
Liga Inggris 12 November 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
-
Rekor Sempurna Hansi Flick di Final Jadi Ancaman Real Madrid
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 22:38
-
Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 20:00
-
Chelsea Tuntaskan Transfer Pertama di Era Liam Rosenior, Satu Gelandang Pergi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:49
-
Phonska Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan Telak atas Falcons
Voli 10 Januari 2026, 19:36
-
Manchester United Siap Tikung Arsenal Demi Striker 17 Tahun
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:12
-
Jadwal Persib vs Persija di BRI Super League
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 18:20
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:44
-
Hasil Persebaya vs Malut: Gali Freitas Borong Gol, Bajul Ijo Menang Tipis
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:39
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52






















KOMENTAR