
Bola.net - Pelatih Manchester City, Josep Guardiola, memberikan aplaus sebesar-besarnya kepada Liverpool. Ia mengatakan bahwa timnya tak sanggup menyamai semangat dari tim asuhan Jurgen Klopp tersebut.
Seperti yang diketahui, Liverpool baru saja dinobatkan sebagai juara Premier League musim ini. Walaupun pentas sepak bola tertinggi tersebut masih menyisakan beberapa pertandingan lagi.
Hal ini dikarenakan Liverpool, yang berada di puncak klasemen, sudah tidak bisa dikejar lagi oleh Manchester City dari segi perolehan poin. Terlebih klub berjuluk the Citizens tersebut baru menelan kekalahan atas Chelsea.
Manchester City bertemu Chelsea pada Jumat (26/6/2020) dini hari tadi di Stamford Bridge. Mereka kalah lantaran dijebol oleh Christian Pulisic dan Willian, sementara mereka hanya bisa membalas lewat Kevin De Bruyne.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Semangat yang Tak Bisa Disamai
Setelah melihat rivalnya juara, Guardiola hanya bisa memberikan apresiasi sebesar-besarnya kepada the Reds. Pelatih berdarah Spanyol itu mengatakan kalau Manchester City tak sanggup menyamai semangat Liverpool musim ini.
"Setelah kami memenangkan gelar, mungkin kami tidak memiliki semangat yang sama seperti Liverpool," tutur Guardiola usai laga, dikutip dari Goal International.
"Kami tidak sekonsisten di musim sebelumnya. Liverpool menjuarai Liga Champions dan menjadi percaya diri. Mereka bisa memainkan setiap laga seolah itu yang terakhir. Pada akhirnya, kami tidak bermain seperti itu," lanjutnya.
Selamat untuk Liverpool
Kemungkinan besar, Manchester City bakalan mengakhiri musim di peringkat kedua. Mereka terpaut delapan poin dari penghuni posisi ketiga, Leicester City. Itu bukan jarak yang kecil.
Guardiola menyampaikan ucapan selamat kepada Liverpool tanpa merasa berkecil hati. Sebab, pada akhirnya, the Citizens tetap lebih baik ketimbang sebagian besar tim Premier League lainnya.
"Selamat kepada Liverpool untuk musim yang hebat ini. Kami masih punya lima atau enam pekan untuk dimainkan, tetapi kami telah memenangkan banyak hal dalam beberapa tahun terakhir dan jelas kalau kami ingin memangkas jarak," tambahnya.
"Kami tidak boleh lupa kalau kami berada di peringkat kedua di liga, jadi kami masih lebih baik dari kebanyakan tim lainnya," pungkasnya.
Manchester City pun masih punya peluang untuk menjadi juara di dua kompetisi lainnya. yakni FA Cup dan Liga Champions. Selain itu, mereka juga sudah meraih trofi dari pentas Carabao Cup musim ini.
(Goal International)
Baca juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juara Premier League, Kapan Liverpool Bisa Angkat Trofi?
Liga Inggris 26 Juni 2020, 22:55
-
Kala Jurgen Klopp Menari untuk Rayakan Gelar Juara Premier League Liverpool
Open Play 26 Juni 2020, 19:51
-
Video: Pesta Juara Sederhana Ala Skuat Liverpool
Open Play 26 Juni 2020, 19:24
-
Virgil Van Dijk Sudah tak Sabar Sentuh Trofi Juara Premier League
Liga Inggris 26 Juni 2020, 18:29
-
Jadi Juara Premier League, Van Dijk: Ini Mimpi yang Menjadi Nyata!
Liga Inggris 26 Juni 2020, 17:57
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR