Skrtel sendiri juga menjadi salah satu aktor utama kemenangan telak skuad asuhan Brendan Rodgers tersebut. Dua golnya di 10 menit awal laga menjadi pembuka dari gol-gol lainnya yang dilesakkan oleh Raheem Sterling (dua gol) dan Daniel Sturridge.
Dalam wawancaranya dengan situs resmi Liverpool, bek asal Slovakia itu mengaku bahwa kemenangan itu adalah kemenangan yang sangat istimewa. Ia pun senang bisa membantu timnya meraup tiga poin dari tim sebesar Arsenal.
"Kemenangan itu adalah kemenangan yang sempurna bagi kami. Sebelum laga dimulai, kami sadar bahwa laga ini akan berjalan ketat. Rasanya sangat spesial ketika Anda melawan tim besar seperti Arsenal," tuturnya.
"Kami hanya ingin memulai laga dengan baik dan menunjukkan bahwa kami siap melawan mereka. Bisa unggul 4-0 setelah 20 menit itu sempurna. Kami sangat senang bisa mendapatkan tiga poin dari laga tersebut," imbuh bek 29 tahun tersebut.
Walau demikian, Skrtel mengaku sudah kembali fokus pada laga berikutnya yang akan berlangsung tengah pekan nanti.
"Kami siap. Kami kalahkan Everton 4-0, kami kalahkan Arsenal 5-1. Kemenangan itu adalah kemenangan yang besar dan juga poin yang besar bagi kami. Sekarang, kami harus fokus ke laga selanjutnya di hari Rabu," tandasnya. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lee Dixon Ragukan Arsenal Raih Juara EPL
Liga Inggris 9 Februari 2014, 23:02
-
'Peluang Liverpool Juara Semakin Terbuka'
Liga Inggris 9 Februari 2014, 22:26
-
Diisukan Mendekat ke Barca, Reina Masih Bungkam
Liga Spanyol 9 Februari 2014, 20:01
-
Liverpool dan United Pantau Gelandang Muda Belanda
Liga Inggris 9 Februari 2014, 19:52
-
Skrtel: Ini Kemenangan Sempurna!
Liga Inggris 9 Februari 2014, 16:51
LATEST UPDATE
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR