
Bola.net - Bos Chelsea, Frank Lampard, meyakini timnya sudah tampil sebaik mungkin meski takluk 1-2 dari Manchester City di Etihad Stadium, Sabtu (23/11/2019). Baginya, ada jurang kualitas antara kedua tim yang begitu kentara.
Perjalanan The Blues pada musim 2019/20 ini terbilang mengejutkan. Di tengah embargo transfer dan pasca kepergian Eden Hazard, Lampard tetap bisa menjaga kualitas permainan Chelsea, bahkan lebih baik.
Terbukti, Chelsea bisa menyuguhkan permainan apik dengan pemain-pemain muda. Mereka berhasil menembus empat besar klasemen sementara, mengekor Man City.
Kendati demikian, permainan apik Chelsea itu ternyata masih belum cukup mengalahkan Man City. Mengapa demikian?
Baca jawaban Lampard di bawah ini ya, Bolaneters!
Beda Kualitas
Lampard yakin Chelsea sudah bermain baik, hanya mereka tidak bisa mengakali jurang kualitas begitu saja. Bagaimanapun, Man City merupakan juara bertahan dengan tim kuat dan segudang pengalaman.
Chelsea baru berkembang lebih kuat dalam empat bulan terakhir, sementara Man City sudah sejak dua musim terakhir.
"Sebagian besar permainan kami baik, tapi ada bagian besar lain yang harus dikembangkan. Karena itulah ada perbedaan kualitas ini. Karena itulah ada perbedaan musim lalu, entah berapa poin," tutur Lampard kepada Metro.
"Itulah yang telah dilakukan Man City dan Liverpool. Pertandingan ini jelas sulit, tapi kami bisa mengimbangi mereka secara umum."
"Yang jadi pembeda adalah satu momen kualitas Mahrez dan defleksi untuk gol pertama mereka," imbuhnya.
Momen di Kotak Penalti
Bagi Lampard, duel sengit kali ini ditentukan oleh determinasi kedua tim di kotak penalti lawan, plus bumbu keberuntungan. Dia menyayangkan kegagalan timnya menuntaskan sejumlah peluang.
"Ada banyak detail pada pertandingan ini, tapi kami berulang kali menembus wilayah sepertiga akhir mereka di babak pertama dan di babak kedua, kami hanya tidak menemukan sedikit kualitas untuk menyelesaikan itu," lanjut Lampard.
"[Kualitas] itu memang tidak selalu ada, hari ini itu tidak ada. Pertandingan seperti ini bisa ditentukan di dalam kotak penalti, saya kira itulah yang terjadi hari ini," tutupnya.
Sumber: Metro
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Kalah Karena Penyelesaian Akhir yang Buruk
Liga Inggris 25 November 2019, 19:00
-
Kalah dari Man City, Chelsea Disebut Rindukan Antonio Rudiger
Liga Inggris 25 November 2019, 18:40
-
Hasil Tebak Skor Manchester City vs Chelsea di Bola.net
Liga Inggris 25 November 2019, 16:42
-
Jose Mourinho Inginkan Mantan Bek Chelsea Ini
Liga Inggris 25 November 2019, 15:30
-
Kadung Bahagia dengan Chelsea, N'Golo Kante Sampai Tolak PSG
Liga Inggris 25 November 2019, 12:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR