
Bola.net - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer kembali memberikan penjelasan mengenai eksekutor penalti MU. Solskjaer menyebut bahwa Paul Pogba dan Marcus Rashford masih menjadi petugas utama untuk mengeksekusi penalti mereka.
Pada pertandingan melawan Wolverhampton di awal pekan kemarin, United mendapatkan hadiah penalti saat pertandingan berjalan imbang 1-1. Marcus Rashford pada awalnya akan maju sebagai eksekutor penalti, namun Pogba berbisik kepada sang striker untuk meminta penalti itu.
Pogba yang mendapatkan ijin dari Rashford gagal memanfaatkan peluang emas itu dengan baik. Alhasil banyak yang mempertanyakan keputusan Solskjaer mengenai eksekutor penalti Setan Merah.
Namun Solskjaer menegaskan bahwa Pogba masih akan bertugas menjadi eksekutor penalti MU. "Saya yakin anda [media] akan melihat Paul Pogba mencetak penalti bagi Man United lagi," beber Solskjaer di situs resmi Manchester United.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini..
Dua Eksekutor
Solskjaer menegaskan bahwa saat ini Paul Pogba dan Rashford masih menjadi eksekutor utama penalti United.
Ia menyebut kedua pemain ini terus mengasah kemampuan mengeksekusi penalti mereka agar mereka mampu memanfaatkan semua peluang yang mereka miliki.
"Kita lihat nanti jika kami mendapatkan penalti lagi. Kami masih terus melatih tendangan penalti dan Marcus dan Paul masih berlatih keras di sesi tersebut."
Tidak Bertengkar
Solskjaer juga membantah isu friksi antara Pogba dan Rashford karena insiden penalti itu. Ia menyebut kedua pemain ini tetap memiliki hubungan yang baik paska insiden tersebut.
"Tidak, Marcus tidak punya masalah dengan situasi itu, tetapi kalian jangan kaget jika Marcus atau Paul mencetak gol di penalti berikutnya. Jadi saya bisa bilang tidak ada pertengkaran di antara mereka."
"Kami memang kecewa tidak memenangkan pertandingan tersebut. Namun situasi memang selalu menjadi lebih sulit ketika kami tidak mendapatkan hasil yang kami inginkan." tandasnya.
Laga Penebusan
Manchester United akan mencoba untuk menebus kegagalan mereka untuk menang di akhir pekan ini.
Mereka akan membidik tiga angka saat berhadapan dengan Crystal Palace di Old Trafford.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Diprediksi Bisa Atasi Crystal Palace
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 22:49
-
Ini Alasan MU Gelar Latih Tanding Tertutup di Bulan Agustus
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 21:00
-
MU Benarkan Alexis Sanchez Bisa Tinggalkan Old Trafford
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 20:40
-
Solskjaer Ogah Komentari Ocehan Pedas Romelu Lukaku
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 20:20
-
Soal Eksekutor Penalti MU, Begini Klarifikasi Solskjaer
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR