
Bola.net - Rencana Liverpool mendatangkan Romeo Lavia tampaknya tidak akan mulus. Penawaran perdana yang baru saja dikirimkan ke Southampton ditolak.
Lavia sejak awal memang masuk daftar pemain yang diincar The Reds. Baru belakangan ini, Liverpool gencar mendekati sang pemain.
Penyebabnya adalah hengkangnya dua gelandang Liverpool di waktu yang berdekatan. Jordan Henderson ke Al Ettifaq dan Fabinho ke Al Ittihad.
Lavia akhirnya diincar sebagai penggantinya. Pemain berusia 19 tahun itu dianggap cocok untuk menambal lubang di skuad Liverpool.
Penawaran Pertama Ditolak
Demi segera mendatangkan Lavia, Liverpool mengajukan tawaran pertama. Tawaran tersebut senilai 35 juta Poundsterling.
The Athletic melaporkan, tawaran tersebut belum bisa diterima oleh Southampton. Bukan karena mereka tidak mau menjual Lavia, tetapi karena harganya terlalu rendah.
Southampton kabarnya ingin menjual gelandang asal Belgia itu dengan harga 50 juta Poundsterling.
Siapkan Tawaran Kedua
Penolakan pertama tidak membuat Liverpool mundur. Laporan yang sama menyebutkan, Liverpool sedang menyiapkan penawaran kedua.
Kenaikannya mungkin tidak akan signifikan. Tidak pula langsung menyanggupi permintaan dari Southampton.
Penawaran kedua Liverpool kabarnya hanya akan berada di kisaran 40 juta Poundsterling.
Setuju Pindah
Sementara Liverpool masih mencari kesepakatan biaya transfer, sang pemain sudah setuju untuk berlabuh ke Anfield.
Lavia dan Liverpool kabarnya sudah mencapai kesepakatan personal. Jadi urusannya sekarang hanya tinggal soal biaya transfer.
Sumber: The Athletic
Baca Juga:
- Inter Milan Dapat Sinyal Positif dalam Perburuan Lazar Samardzic
- 10 Transfer Termahal yang Sudah Deal di Musim Panas 2023
- Josko Gvardiol Mau ke Manchester City, Nathan Ake: Makin Banyak Bek, Makin Bagus
- Kabar Terbaru Rumor Transfer Moises Caicedo ke Chelsea
- Pep Guardiola Minta Manchester City Mati-matian Pertahankan Kyle Walker
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jersey Baru 20 Klub Premier League 2023/2024: Mana yang Paling Keren?
Liga Inggris 26 Juli 2023, 08:36
-
Southampton Tolak Tawaran Perdana Liverpool untuk Romeo Lavia
Liga Inggris 26 Juli 2023, 07:35
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR