
Bola.net - Manchester United mungkin akan mendapatkan solusi baru untuk memperkuat lini serang mereka. Setan Merah mempertimbangkan merekrut Callum Wilson di bursa transfer musim panas ini.
Sudah bukan rahasia lagi bahwa MU sedang aktif mencari striker baru untuk musim 2025/2026. Ruben Amorim dinilai kurang puas dengan performa dua striker mereka saat ini, sehingga klub berusaha mencari mesin gol baru.
Sejauh ini, MU telah dikaitkan dengan berbagai nama striker. Namun, hingga saat ini belum ada kejelasan siapa yang benar-benar akan diboyong ke Old Trafford.
The Athletic melaporkan bahwa MU memiliki kesempatan untuk mendapatkan penyerang berpengalaman. Mereka sedang mempertimbangkan untuk mendatangkan Callum Wilson.
Berikut informasi selengkapnya:
Striker yang Sudah Teruji
Menurut laporan tersebut, Wilson masuk dalam daftar target Manchester United di bursa transfer musim panas ini.
Striker berusia 33 tahun ini memiliki reputasi solid di Premier League. Beberapa musim terakhir, ia kerap mencetak gol penting baik saat membela Bournemouth maupun Newcastle United.
Meski tidak lagi muda, Wilson dinilai masih bisa memberikan kontribusi berarti bagi lini serang MU, terutama sebagai opsi pengganti atau pemain berpengalaman.
Bisa Didapatkan Secara Gratis
Ketertarikan MU semakin kuat karena Wilson kini berstatus bebas transfer.
Kontraknya di Newcastle United resmi berakhir pada akhir musim lalu. Baik pemain maupun klub memutuskan untuk tidak memperpanjang kerja sama.
Situasi ini membuka peluang bagi MU untuk merekrutnya tanpa biaya transfer—sebuah keuntungan mengingat kondisi keuangan klub yang sedang tidak terlalu baik.
Bukan Prioritas Utama, Tapi Opsi Cadangan
Meski tertarik, Wilson bukanlah target utama MU di bursa transfer kali ini.
Laporan tersebut menyebut bahwa Setan Merah baru akan serius mendekati Wilson jika gagal mendapatkan target utama mereka di akhir bursa transfer nanti.
Klasemen Premier League
Sumber: The Athletic
Baca Juga:
- Gyokeres Gagal, MU Alihkan Fokus ke Striker Tajam Serie A Ini
- Sudah Kelamaan, Brentford Tetapkan Deadline untuk Transfer Bryan Mbeumo ke MU
- 5 Penyerang Alternatif yang Bisa Dibeli Manchester United di Musim 2025/2026: Dari Atalanta Lagi?
- Tertundanya Transfer Bryan Mbeumo Jadi Angin Segar bagi Mason Mount di Manchester United, Kok Bisa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketika Bintang Barcelona Ini Menolak Manchester United (Lagi)
Liga Inggris 9 Juli 2025, 23:31
-
Mau Gelandang Atalanta Ini, Kantong MU Harus Siap Jebol!
Liga Inggris 9 Juli 2025, 21:20
-
Rio Ferdinand: MU Blunder Besar Jika Tidak Rekrut Victor Osimhen!
Liga Inggris 9 Juli 2025, 21:08
-
Striker 33 Tahun Ini Jadi Mesin Gol Baru Manchester United?
Liga Inggris 9 Juli 2025, 20:57
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR