
Bola.net - Josep Guardiola diyakini tidak akan bisa mengembangkan kemampuan John Stones di Manchester City. Guardiola pelatih top, tapi kemampuan Stones sepertinya sudah mentok.
Stones hanya tampil 10 kali di Premier League musim ini. Dia sempat jadi salah satu pemain penting Man City tiga musim lalu, tapi segalaya berubah dengan cepat.
Sejak bergabung dengan Man City pada tahun 2016 lalu, bek 25 tahun ini hanya memainkan 81 dari 142 pertandingan di Premier League. Stones menghadapi tantangan terbesarnya untuk berkembang.
Guardiola pernah menyinggung masalah ini beberapa waktu lalu. Dia berkata bahwa nasib Stones ada di tangannya sendiri.
Apakah Stones bisa berkembang? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sudah Mentok
Guardiola dikenal sebagai pelatih yang bisa menemukan potensi terbaik pemainnya dan memaksimalkan itu. Namun, kasus Stones diyakini tidak akan mudah.
Keraguan ini disampaikan oleh mantan bek Man City, Sylvain Distin. Dia memahami betul kemampuan Stones sekarang, karena pernah jadi rekan setim di Everton.
"Bukan bermaksud meremehkan, dia merupakan pelatih top, tapi apakah Guardiola bisa membuat Stones jadi bek yang lebih baik? Saya tidak bisa membayangkan itu," ujar Distin kepada Sky Sports.
"Dia mungkin bisa mengembangkan Stones jadi pemain yang lebih baik dalam membawa bola dari belakang, tapi soal jadi bek yang lebih baik? Saya kira tidak bisa."
Belum di Level Tinggi
Singkatnya, Distin tidak yakin Stones punya potensi untuk jadi salah satu bek top. Memang dia berani membawa bola layaknya bek modern, tapi ada beberapa kemampuan dasar yang tidak dimiliki Stones.
"Saya tidak yakin apakah Stones punya kemampuan defensif yang bagus. Memang dia pemain hebat dalam membawa bola, benar-benar percaya diri. Sebagai bek modern, dia memang luar biasa," sambung Distin.
"Apakah dia sudah memenuhi potensinya? Tidak. Dia masih harus banyak belajar dan dia harus lebih konsisten. Apakah dia bisa masuk di tim mana pun? Saya kira juga tidak."
"Saya merasa ada yang belum klik dari dirinya," pungkasnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Manchester City Diklaim akan Ramaikan Perburuan Pierre-Emerick Aubameyang
- Manchester CIty Coba Telikung MU untuk Transfer Kalidou Koulibaly
- Bahkan Guardiola Diklaim Tidak Bisa Membawa Arsenal Jadi Juara
- Emangnya Ada Pelatih yang Lebih Bagus dari Pep Guardiola?
- 10 Kiper Terbaik Dunia Saat Ini, Alisson Nomor Dua, Adakah Nama David De Gea?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peringatan dari Klopp: Liverpool Masih Bisa Berkembang Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 22 April 2020, 19:23
-
Penundaan Premier League Bisa Menguntungkan Leroy Sane, Apa Alasannya?
Liga Inggris 22 April 2020, 17:11
-
Manchester City Hidupkan Minat untuk Milan Skriniar
Liga Inggris 22 April 2020, 15:40
-
Tentang Potensi dan Perbedaan Kevin De Bruyne dengan Mesut Ozil, Apa Saja?
Bundesliga 22 April 2020, 10:20
-
Ilkay Gundogan Terkadang Sulit Temukan Motivasi Selama Bekerja dari Rumah
Liga Inggris 22 April 2020, 09:20
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR