
Bola.net - Sejumlah pemberitaan mengatakan kalau Dele Alli sedang berada di ambang pintu keluar Tottenham. Sang pelatih, Jose Mourinho, hanya memberikan tanggapan yang dingin saat ditanya soal masa depan pemainnya tersebut.
Pada hari Minggu (20/9/2020), Tottenham bertandang ke markas Southampton guna melakoni laga lanjutan Premier League. Mereka berhasil membawa pulang kemenangan dengan skor meyakinkan, 5-2.
Son Heung-min menjadi bintang pada pertandingan tersebut lantaran berhasil memborong empat gol. Penyerang lainnya, Harry Kane, juga tidak kalah dengan kontribusi empat assist serta mencetak satu gol yang tersisa.
Keduanya merupakan pilar penting dalam skuat Tottenham beberapa tahun terakhir, begitu pula dengan Dele Alli. Tapi pada pertandingan kali ini, batang hidung pria berusia 24 tahun tersebut tidak terlihat.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Alli Menanggung Akibatnya, Maksudnya?
Jangankan di bangku cadangan, nama Alli bahkan tidak terlihat dalam daftar skuad yang dibawa Mourinho untuk pertandingan kali ini. Hal ini seolah menunjukkan kalau kepindahan Alli tinggal menghitung hari.
Mourinho sendiri enggan menanggapi pertanyaan seputar masa depan pemainnya tersebut secara gamblang. Namun, ia mengindikasikan bahwa Tottenham akan rela kalau Alli harus pindah ke klub lain.
"Kami memiliki skuad besar dengan angka yang sangat sulit untuk dikelola. Saya tak pernah punya seperti ini, saya tidak ingin seperti ini dan tidak mudah bagi saya untuk bisa berada di sini dengan 18 pemain, dan 10 berlatih di tempat latihan," ujarnya kepada Premier League Production sebelum laga.
"Terlalu banyak pemain, jadi saya memulai dengan Son, Lucas [Moura], Harry. Di bangku cadangan saya masih punya Moussa Sissoko, [Erik] Lamela, [Steven] Bergwijn. Pemain kami terlalu banyak di sejumlah posisi dan beberapa dari mereka tengah menanggung akibatnya," lanjutnya.
Mulut Pahit Jose Mourinho
Mourinho memang memiliki sikap yang tegas terhadap para pemainnya. Terlihat jelas saat dirinya menukangi Chelsea dan Manchester United, di mana pemain seperti Eden Hazard dan Paul Pogba merasakan pahitnya diasuh oleh Mourinho.
Alli pun sempat merasakan kata-kata pedas dari pelatih asal Portugal tersebut pada tahun 2019. "Saya bertanya kepada dia apakah dia Dele atau saudaranya. Dia memberitahu kalau dia adalah Dele. Saya bilang, 'Oke, bermainlah seperti Dele'."
Mourinho memberikan pernyataan serupa pasca Alli tampil impresif kontra West Ham, namun dengan nada yang positif. "Saudaranya tinggal di rumah. Dele [yang asli] ada di sini. Ini Dele yang semua orang cintai, Dele yang pernah coba dibeli klub lain beberapa tahun lalu."
(Goal International)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sungguh Dingin, Begini Jawaban Jose Mourinho Soal Masa Depan Dele Alli
Liga Inggris 20 September 2020, 22:33
-
Nama Besar Mourinho Jadi Alasan Bale Bersedia Balik ke Tottenham
Liga Inggris 20 September 2020, 22:23
-
Ingat Namanya: Son Heung-Min! Pemain Terbaik Asia
Liga Inggris 20 September 2020, 22:07
-
Bantu Tottenham Hancurkan Southampton, Harry Kane Cetak Sejarah
Liga Inggris 20 September 2020, 21:30
-
Man of the Match Southampton vs Tottenham: Son Heung-Min
Liga Inggris 20 September 2020, 20:59
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR