Bola.net - Bek Liverpool, Joe Gomez menyambut gembira kehadiran Takumi Minamino di timnya. Ia menilai sang winger bakal menjadi tambahan yang bagus untuk timnya.
Di musim dingin kemarin, Liverpool melakukan sebuah transfer kilat. Mereka mengamankan jasa Takumi Minamino dari RB Salzburg dengan mahar transfer sebesar 7,25 juta pounds saja.
Winger 25 tahun itu sejauh ini masih dalam proses penyesuaian diri di Liverpool. Ia tercatat sudah empat kali bermain di skuat The Reds sejauh ini.
Gomez mengaku senang melihat pemain Timnas Jepang itu merapat ke timnya. "Dia [Minamino] adalah pribadi yang positif," beber Gomez kepada Soccer AM.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Dampak Positif
Gomez menyebut bahwa Minamino memiliki aura yang positif dalam dirinya. Itu membuat timnya bermain dengan lebih baik saat ia tampil di skuat The Reds.
"Dia memiliki aura yang bagus dalam dirinya. Sejujurnya, kami sudah mengetahui dirinya saat duel kami melawannya [di Liga CHampions]."
"Kami tahu apa dampak yang bisa ia berikan di tim ini. Ketika ia datang ke Anfield, ia bermain dengan baik dan memberikan dampak yang bagus dalam tim ini."
Adaptasi Cepat
Gomez juga menilai Minamino tidak mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan skuat Liverpool. Untuk itu ia langsung berkontribusi besar bagi timnya.
"Dia memiliki hasrat untuk membantu menekan lawan dan juga beradaptasi dengan cepat dengan gaya bermain kami."
"Pelatih ingin kami bermain dengan sebuah cara bermain yang khusus, dan ia memiliki ketangguhan untuk itu. Dia selalu ingin membantu kami menekan lawan, dan ia sudah menjadi rekrutan yang bagus bagi kami." ujarnya.
Masih Perkasa
Liverpool sendiri saat ini masih kokoh berada di puncak klasemen Premier League.
Mereka mengoleksi total 73 poin, unggul 22 poin dari Manchester City yang berada di peringkat kedua.
(Soccer AM)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Takumi Minamino Disebut Rekrutan yang Luar Biasa Bagi Liverpool
Liga Inggris 8 Februari 2020, 23:20
-
Barcelona Korting Harga Philippe Coutinho, Tertarik Beli Liverpool?
Liga Inggris 8 Februari 2020, 19:20
-
Liverpool Relakan Adam Lallana Gabung Arsenal?
Liga Inggris 8 Februari 2020, 15:21
-
Alisson Becker dan 20 Kiper dengan Rasio Kebobolan Terendah di Eropa
Liga Inggris 8 Februari 2020, 12:55
-
Kabar Baik untuk Liverpool, Sadio Mane Sebentar Lagi Pulih
Liga Inggris 8 Februari 2020, 07:30
LATEST UPDATE
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
-
Real Madrid vs Atletico Madrid: Dendam Bellingham dan Pengorbanan Demi Mbappe
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:33
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR