
Bola.net - Rasmus Hojlund masih belum mencetak gol di Premier League setelah bergabung dengan Manchester United. Manajer Setan Merah Erik ten Hag menilai itu cuma soal waktu saja.
Manchester United mendatangkan Hojlund dari Atalanta pada bursa transfer musim panas 2023. Striker asal Denmark tersebut dibeli dengan biaya yang mencapai 75 juta euro.
Di bawah asuhan Ten Hag, Hojlund langsung diplot sebagai penyerang utama Manchester United. Sampai sejauh ini, Hojlund sudah mencetak lima gol untuk Setan Merah.
Kelima gol tersebut dicetak Hojlund di ajang Liga Champions. Pemain berusia 20 tahun tersebut tersebut sama sekali belum pernah mencetak gol pada ajang Premier League.
Akan Segera Cetak Gol
Ten Hag sama sekali tidak khawatir Hojlund belum mencetak gol di Premier League. Dia yakin sang pemain akan segera menunjukkan ketajamannya di kompetisi ini.
“Jika Anda mencetak gol di Liga Champions lima kali, Anda juga akan mencetak gol di Premier League, itu hanya masalah waktu,” kata Ten Hag di situs resmi klub.
“Selama kami, sebagai sebuah tim, menciptakan peluang, dan selama dia yakin, saya yakin dia akan mulai mencetak gol.”
Rashford Juga Kesulitan
Lebih lanjut, Ten Hag berbicara tentang Marcus Rashford yang baru mencetak satu gol di Premier League. Menurutnya, sang pemain akan segera menunjukkan ketajamannya.
"Dia telah membuktikannya dalam sepanjang kariernya. Dia sudah mencetak lebih dari 100 gol di Premier League," lanjutnya.
“Dia mencetak gol musim lalu; 30 gol, jadi akan tiba saatnya dia mencetak gol di musim ini.”
Sumber: Manchester United
Jadwal Pertandingan Manchester United Berikutnya
Pertandingan: Everton vs Manchester United
Kompetisi: Premier League
Venue: Goodison Park
Hari: Minggu, 23 November 2023
Jam: 23.30 WIB
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Performa Kureng, Manchester United Batal Permanenkan Sofyan Amrabat?
Liga Inggris 24 November 2023, 19:00
-
Raphael Varane Cabut, Manchester United Angkut Bek Everton Ini?
Liga Inggris 24 November 2023, 18:40
-
Performa Belum Stabil, MU Diharamkan Pecat Erik Ten Hag
Liga Inggris 24 November 2023, 18:20
-
Manchester United Beri Lampu Hijau Bayern Munchen Angkut Raphael Varane
Liga Inggris 24 November 2023, 17:00
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR