Bola.net - Manchester City berada dalam situasi yang sulit. Peluang merah juara kian menipis karena tertinggal 14 poin dari Liverpool. Winger Man City, Bernardo Silva, pun merasa frustrasi dengan situasi yang terjadi.
Man City punya kesempatan menipiskan marjin poin dengan Liverpool, sekaligus merebut posisi kedua, saat berjumpa Wolverhampton di pekan ke-19 Premier League, Sabtu (28/12/2019) dini hari WIB. Akan tetapi, Man City gagal total di laga ini.
The Citizen kalah dengan skor 3-2 dari Wolves pada laga di Molineux Stadium. Man City kalah setelah sempat unggul dua gol lebih dulu dari Wolves lewat gol Raheem Sterling.
Man City sendiri harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-12. Penjaga gawang Ederson Moraes mendapat kartu merah usai melanggar Diogo Jota di luar kotak penalti. Kartu merah yang menentukan jalannya laga.
Pemain Man City Frustasi
Wolves menjadi tim kelima yang mampu mengalahkan Manchester City pada musim 2019/2020 di Premier League. Catatan ini jauh lebih buruk dari hasil yang didapat musim 2018/2019 lalu, di mana Man City hanya dua kali kalah.
Hasil buruk di paruh pertama musim 2019/2010 ini, kata Bernardo Silva, membuat pemain Man City frustasi. Mereka tidak menyangka performa Man City seburuk ini dan gagal bersaing dengan Liverpool.
"Ini adalah situasi yang sangat buruk bagi kami. Paruh pertama musim yang membuat frustrasi. Tidak ada yang mengharapkan kami terpaut jarak sejauh ini dari Liverpool pada tengah musim ini," ucap Bernardo Silva dikutip dari BBC Sports.
"Kita harus melanjutkan laga-laga ke depan. Kita tahu bahwa memenangkan gelar itu sangat rumit. Saya tidak akan mengatakan tidak mungkin tetapi sangat sulit," sambung pemain asal Portugal.
Man City Alihkan Fokus ke Liga Champions?
Manajer Man City, Josep Guardiola, tidak sepakat dengan ide bahwa timnya akan lebih fokus ke Liga Champions. Sebab, andai mengabaikan laga di Premier League, bukan tidak mungkin Man City akan terlempar dari empat besar.
"Kami tidak dapat memprioritaskan [Liga Champions] atau musim depan kami tidak akan berada di Eropa," kata Guardiola.
"Kami kembali dalam waktu kurang dari 40 jam ke depan untuk memainkan permainan lain [melawan Sheffield United]. Kami akan melihat bagaimana perasaan para pemain. Itulah yang akan kami lakukan," sambung Pep Guardiola.
Man City sendiri sukses melaju ke babak 16 Besar Liga Champions musim 2019/2020. Pada babak ini, David Silva dan kawan-kawan akan berjumpa lawan berat yakni Real Madrid.
Sumber: BBC Sports
Baca Ini Juga:
- Arsenal vs Chelsea, David Luiz Disambut Psywar dari Cesar Azpilicueta
- Statistik Laga Wolves vs Manchester City: Jangan Pernah Meremehkan Serigala!
- Man of the Match Wolverhampton vs Manchester City: Adama Traore
- Ternyata, Mourinho tak Pernah Menduga Tawaran dari Tottenham akan Datang
- Hasil Pertandingan Wolverhampton vs Manchester City: Skor 3-2
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester City vs Sheffield United 30 Desember 2019
Liga Inggris 28 Desember 2019, 14:26
-
Adama Traore, Jebolan La Masia yang Hobi Sakiti Josep Guardiola
Liga Inggris 28 Desember 2019, 11:25
-
2 Kali Kalahkan Pep Guardiola, Nuno Espirito Santo Sampai Capaian Antonio Conte
Liga Inggris 28 Desember 2019, 10:42
-
Ketika Wolves Bikin Manchester City Kehilangan Identitas
Liga Inggris 28 Desember 2019, 10:22
-
Menyerah! Manchester City Hanya Kejar Posisi Kedua
Liga Inggris 28 Desember 2019, 09:42
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR