
Bola.net - Sebuah informasi beredar mengenai saga transfer Jadon Sancho. Ada penyebab khusus kenapa transfer sang winger ini tidak kunjung diresmikan.
Di tanggal 1 Juli 2020 kemarin, Manchester United membuat sebuah pengumuman. Mereka mengumumkan bahwa Jadon Sancho berhasil mereka dapatkan dari Borussia Dortmund.
Pada saat itu, MU mengumumkan bahwa finalisasi transfer ini akan menunggu Sancho selesai bertugas bersama Timnas Inggris di Euro 2020. Alhasil Sancho dilaporkan menjalani tes medis di MU pada pekan lalu.
Namun hingga saat ini pengumuman transfer Sancho belum kunjung disahkan. Manchester Evening News mengklaim ada penyebab mengapa sang winger belum kunjung disahkan.
Apa penyebabnya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Masalah Administrasi
Menurut laporan tersebut, ada sedikit masalah dalam administrasi transfer Sancho.
Menurut laporan itu masalah administrasi itu terjadi di kesepakatan MU dengan agensi sang pemain. Meski laporan itu tidak menjelaskan secara detail apa masalah administrasi itu.
Namun laporan MEN mengklaim bahwa masalah administrasi itu bukan masalah besar yang bisa membatalkan transfer Sancho.
Bisa Segera Kelar
Menurut laporan itu, Manchester United dan agensi sang pemain sedang mengebut proses penyelesaian masalah ini.
Manchester United berharap masalah ini bisa segera kelar dan transfer Sancho bisa diumumkan di akhir pekan ini.
Untuk materi publikasi transfer Sancho seperti foto dan video diberitakan sudah siap tinggal menunggu untuk diunggah.
Nomor Punggung
Menurut kabar terbaru yang beredar, Sancho sudah memilih nomer punggung di MU.
Untuk musim 2021/22, sang winger akan menggunakan nomer punggung 16.
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
- Ada Nama Eks Manchester United, Ini 10 Kiper dengan Catatan Cleansheet Terbanyak pada Olimpiade
- Alerta MU dan Chelsea! Declan Rice Tolak Perpanjangan Kontrak (Lagi) di West Ham
- Bos Napoli Tidak Restui Kalidou Koulibaly Pindah ke Manchester United
- Ihwal Pengganti Paul Pogba, Manchester United Sasar Pemain Napoli Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabrizio Romano: Vinicius Junior Tidak Akan ke Manchester United
Liga Inggris 22 Juli 2021, 22:01
-
Manchester United Buka Pembicaraan dengan Agen Kieran Trippier
Liga Inggris 22 Juli 2021, 21:49
-
Pasrah, Carlo Ancelotti Ikhlaskan Raphael Varane ke Manchester United?
Liga Inggris 22 Juli 2021, 21:26
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR