Bola.net - - Nama Ole Gunnar Solskjaer melambung lagi setelah dia ditunjuk sebagai manajer interim Manchester United pada Desember 2018 lalu. Sebelumnya, pria berusia 45 tahun tersebut tercatat menjadi pelatih di tim Molde.
Solskjaer sejatinya bukan baru-baru ini saja mencatatkan namanya di pentas sepak bola Eropa. Jauh sebelum menjadi pelatih, Solskjaer sudah pernah sukses sebagai pemain. Dia adalah eks pemain United.
Posturnya memang kecil, tapi dia lihai dan punya banyak trik untuk mencetak gol. Solskjaer pun mendapat banyak gelar juara dalam karirnya sebagai pemain di United.
Lantas, seperti apa tips sukses ala Ole Gunnar Solskjaer? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tips Sukses dari Solskjaer
Salah satu momen epik yang dijalani Solskjaer saat masih jadi pemain adalah Liga Champions 1998/99. Saat itu, United meraih gelar juara dengan mengalahkan Bayern Munchen. United menang 2-1 lewat dua gol pada menit-menit akhir.
Salah satu gol dicetak oleh Solskjaer. Dia tak sepakat jika gelar yang diraih oleh United adalah kebetulan. Baginya, United layak meraihnya karena sudah bekerja dengan keras.
"Dalam olahraga, saya percaya bahwa jika Anda bekerja keras, menunjukkan sikap yang benar, bekerja dan melakukan hal sehari-hari dengan benar, berarti Anda punya peluang meraih hasil maksimal," buka Solskjaer di situs resmi klub.
"Ada beberapa komentar seperti: Anda dulu memiliki nomor 20 atau bla bla bla dan semua nasib ini. Tapi, saya percaya bahwa Anda layak mendapatkan apa yang Anda dapat dalam hidup," sambungnya.
Kerja Keras Adalah Kunci
Solskjaer mempercayai bahwa kerja keras adalah jalan utama untuk meraih sukses. Lagi-lagi, sukses United meraih treble di tahun 1998/99 jadi acuan pria asal Norwegia. Saat itu, Setan Merah sudah menjalani laga sulit sejak awal.
"Untuk memenangkan gelar, Anda harus memenangkan setidaknya satu atau dua laga yang sangat sulit seperti pada momen-momen yang menentukan. Ketika itu, kami mengalahkan Liverpool, Chelsea dan Arsenal," tandas Solskjaer.
Berita Video
Berita video wawancara eksklusif bersama Carles Puyol dalam acara UEFA Champions League Trophy Tour 2019 presented by Heineken di Surabaya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Target MU di Sisa Musim Ini: Mencegah Man City Raih Quadruple
Liga Inggris 16 Maret 2019, 22:30
-
Arsenal Berencana Bajak Kapten Manchester United
Liga Inggris 16 Maret 2019, 22:05
-
Kapan Alexis Sanchez kembali Bermain untuk MU?
Liga Inggris 16 Maret 2019, 19:01
-
Tips Sukses dari Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 16 Maret 2019, 17:51
-
Solskjaer Justru Senang Main Tandang Leg Kedua vs Barcelona
Liga Champions 16 Maret 2019, 11:49
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR