- Eks gelandang Arsenal Gilberto Silva berharap Lucas Torreira bisa memiliki efek yang sama di skuat The Gunners seperti NGolo Kante bagi skuat Chelsea.
Gilberto adalah mantan gelandang bertahan The Gunners. Ia memperkuat Arsenal dari tahun 2003 hingga tahun 2008.
Selepas kepergiannya dari Arsenal, tak ada pemain yang benar-benar bisa menggantikannya di lini tengah. Padahal mereka pernah diperkuat pemain seperti Francis Coquelin, Mathieu Flamini hingga Mohamed Elneny.
Hadirnya Torreira
Sekarang Arsenal memiliki gelandang bertahan baru. Ia adalah Torreira.
Pemain asal Uruguay ini dibeli oleh Arsenal dari Sampdoria pada musim panas kemarin. Ia berbandrol sekitar 26 juta pounds.
Pemain berusia 22 tahun itu sempat menunjukkan kebolehannya bersama timnas Uruguay sebelum pindah ke Arsenal. Ia bermain solid selama di Piala Dunia 2018.
Main Pintar
Torreira diharap bisa memberikan perlindungan bagi lini belakang The Gunners. Akan tetapi karena tinggi badannya hanya 1.68 meter, ia disebut bisa kesulitan melakukan tugas tersebut.
Namun Silva mengatakan bahwa ukuran badan tak relevan dengan gaya sepakbola modern seperti sekarang. Ia lantas mencontohkan Kante yang sukses di Leicester City, Chelsea dan timnas Prancis.
"Tentu saja, Anda punya Kante di Chelsea," ucapnya pada Goal International.
"Ia adalah pemain kecil. Ini tentang seberapa pintar mereka bermain di posisi ini, untuk menemukan bola terbaik untuk diberikan pada rekan, bermain bagus dan sederhana," terangnya.
Samai Kante
Gilberto kemudian ditanya apakah Torreira bisa memiliki dampak yang sama seperti Kante. "Saya harap demikian," jawabnya.
"Premier League tidak mudah. Anda harus bekerja keras untuk dianggap sebagai pemain top dan berkembang dari laga ke laga, musim demi musim."
"Tapi ia punya potensi. Kami melihat itu di Piala Dunia, di mana ia melakukan pekerjaan hebat untuk Uruguay.
"Bukan hanya posisi ini, tetapi sepakbola telah banyak berubah. Cara bermainnya, semangat Premier League, benar-benar berbeda dari 10-15 tahun yang lalu, tetapi Anda harus mencoba dan beradaptasi."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inggris Dipercaya Bisa Setara Dengan Spanyol
Lain Lain 11 September 2018, 23:49
-
Loftus-Cheek Sebut Tampang Busquets Kurang Meyakinkan Sebagai Pesepakbola
Lain Lain 11 September 2018, 22:10
-
Nevin: Chelsea Seharusnya Pinjamkan Ethan Ampadu
Liga Inggris 11 September 2018, 11:00
-
Milan Dinilai Tak Akan Lepas Romagnoli ke Chelsea
Liga Italia 11 September 2018, 10:00
-
Januari, Fabregas Diprediksi Hengkang ke AC Milan
Liga Inggris 11 September 2018, 09:40
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR