- Legenda Arsenal, David Seaman angkat suara mengenai situasi Bernd Leno di Arsenal. Seaman menilai Leno harus bersabar menunggu kesempatan sembari bekerja keras di sesi latihan.
Leno sendiri merupakan salah satu rekrutan Unai Emery di musim panas ini. Ia dibeli dari Bayer Leverkusen dengan mahar transfer sebesar 22,5 juta pounds.
Meski dibeli dengan cukup mahal, Leno kesulitan menembus tim utama Arsenal. Sejauh ini ia belum sekalipun bermain di laga kompetitif The Gunners musim ini.
Namun Seaman percaya Leno tidak boleh putus asa dengan situasinya sekarang dan ia harus bekerja lebih keras. "Hanya karena ia dibeli dengan harga yang mahal bukan berarti dia bisa langsung masuk ke dalam tim," buka Seaman kepada Daily Star.
Baca Nasihat kiper legendaris Arsenal itu kepada Leno selengkapnya di bawah ini.
Tidak Instan
Seaman menyebut bahwa Leno harus berlatih lebih keras saat ini, sehingga ketika kesempatannya datang ia bisa memuaskan Unai Emery.
"Saya rasa dia harus lebih bersabar, karena Petr Cech belum melakukan kesalahan berarti di bawah gawang Arsenal."
"Oke memang benar dia masih beradaptasi memulai permainan dari belakang, namun dia mampu berkontribusi besar bagi tim dan ia belum melakukan kesalahan berarti yang bisa membuatnya tersingkir dari tim."
Bersabar
Seaman juga menegaskan bahwa waktu bagi Leno pasti akan datang. Namun sang pemain harus bisa bersabar dan memanfaatkan waktu penantiannya dengan optimal.
"Pencadangannya ini bisa menjadi pembelajaran baginya, karena di sepakbola anda harus bisa bersabar."
"Di masa lampau, saya juga harus bersabar untuk menantikan kesempatan untuk bermain bagi tim ini. Leno juga saya rasa harus bisa bersabar." tandasnya.
Kesempatan Pertama
Leno sendiri diyakini akan mulai bermain di Arsenal setelah jeda internasional ini, di mana ia kemungkinan akan menjadi starter pada laga melawan Vorskla di Liga Europa. (dst/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terlalu Sulit, Milan Menyerah Kejar Gazidis
Liga Italia 10 September 2018, 19:55
-
Ini Nasihat Kiper Legendaris Arsenal Untuk Bernd Leno
Liga Inggris 10 September 2018, 16:30
-
3 Pemain Chelsea Yang Jadi Mimpi Buruk Buat Arsenal
Editorial 10 September 2018, 14:38
-
Aaron Ramsey Segera Teken Kontrak Baru di Arsenal?
Liga Inggris 10 September 2018, 13:00
-
Arsenal Disarankan Fokus ke Liga Europa
Liga Inggris 9 September 2018, 00:45
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR