
Bola.net - Rumor ketertarikan Tottenham terhadap Jesse Lingard nampaknya bukan sekedar omong kosong belaka. The Lillywhites diklaim siap mengeluarkan uang banyak untuk merekrut sang playmaker dari Manchester United.
Lingard merupakan salah satu pemain yang nasibnya tidak jelas di MU. Ini dikarenakan ia tidak mendapatkan banyak jam bermain di Old Trafford dalam dua musim terakhir.
Cedera dan penurunan performa membuat sang pemain tidak mendapatkan banyak jam bermain. Alhasil ia digosipkan akan dilepas Solskjaer di musim panas ini.
Daily Star mengklaim bahwa Lingard masih bisa melanjutkan karirnya di Inggris. Karena Tottenham siap memboyongnya di musim panas ini.
Simak situasi transfer Lingard di bawah ini.
Siap Bayar Mahal
Menurut laporan tersebut, Jose Mourinho sangat menyukai gaya bermain Lingard.
Ia menilai sang pemain cocok dengan skema permainannya. Dan ia percaya bisa membangkitkan performa sang pemain.
Ia sudah meminta manajemen Tottenham menganggarkan sekitar 30 juta pounds untuk mendatangkan Lingard dari MU.
Tunggu Dele Alli
Namun laporan itu mengklaim bahwa Tottenham belum bisa melepaskan tawaran itu dalam waktu dekat.
Mereka masih menunggu kejelasan status Dele Alli. Sang gelandang kabarnya sudah tidak masuk dalam rencana Jose Mourinho di musim depan.
Tottenham baru akan mengejar Lingard jika Alli sudah terjual terlebih dahulu.
Kontrak Menipis
Kontrak Lingard di MU sendiri sudah menipis.
Sang playmaker akan hengkang dari MU sebagai free agent di tahun depan.
(Daily Star)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mendy Merapat ke Stamford Bridge, Apakah Waktu Kepa di Chelsea Sudah Berakhir?
Liga Inggris 21 September 2020, 22:56
-
4 Klub Yang Bisa Menampung Dele Alli
Liga Inggris 21 September 2020, 21:05
-
Jadi Anak Tiri di MU, Odion Ighalo Tetap Ingin Bertahan
Liga Inggris 21 September 2020, 21:00
-
Kalah lawan Palace, Solskjaer Disebut Masih Layak Tangani MU
Liga Inggris 21 September 2020, 20:40
-
MU Kalah dari Crystal Palace, Ed Woodward Kebut Aktivitas Transfer
Liga Inggris 21 September 2020, 20:20
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR