Bola.net - - Klub EPL, Tottenham Hotspur siap berjuang untuk mempertahankan bintang muda mereka Dele Alli. The Lillywhites percaya bahwa proyek yang tengah dibangun di London Utara ini akan membuat Alli menolak tawaran-tawaran yang masuk.
Semenjak didatangkan dari MK Dons musim lalu, Alli bertumbuh menjadi salah satu gelandang serang terbaik di Inggris. Ia tampil impresif di mana ia sudah mencatatkan 15 gol dan 5 assist bagi The Lillywhites musim ini.
Performa apik Alli ini membuat sejumlah klub top Eropa tertarik untuk mendatangkan sang pemain. Nama-nama seperti Real Madrid dan Manchester City disebut tidak segan-segan menggelontorkan uang dalam jumlah yang besar untuk mempertahankan gelandang berusia 20 tahun tersebut.
Dele Alli
Menurut laporan yang dilansir oleh The Daily Mail, kubu Manchester City dan Real Madrid harus melupakan keinginan mereka untuk mendatangkan Alli. Pasalnya Daniel Levy selaku bos Tottenham sudah memutuskan untuk tidak menjual Alli pada musim panas nanti karena Alli dinilai sebagai sosok yang sentral di Tottenham Hotspur musim ini.
Levy sendiri disebut ingin menjadikan Alli sebagai fondasi dari proyek yang tengah dijalankan Spurs musim depan. Levy percaya bahwa progres apik yang tengah dibuat Tottenham di EPL musim ini membuat Alli akan bertahan di London Utara musim depan.
Tottenham sendiri memang tampil cemerlang musim ini. Sejauh ini mereka menduduki peringkat kedua klasemen sementara EPL, di mana mereka berjarak 7 poin dari sang pemuncak klasemen Chelsea.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights La Liga: Real Madrid 1-1 Atletico Madrid
Open Play 8 April 2017, 23:35
-
Hasil Pertandingan Real Madrid vs Atletico Madrid: Skor 1-1
Liga Spanyol 8 April 2017, 23:15
-
Liga Spanyol 8 April 2017, 22:07

-
Tottenham Pede Dele Alli Bertahan
Liga Inggris 8 April 2017, 20:50
-
Rencana Rahasia Real Untuk Rekrut Griezmann
Liga Spanyol 8 April 2017, 15:32
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR