
Bola.net - Sebuah pujian besar diberikan Owen Hargreaves kepada tiga penyerang Manchester United, Anthony Martial, Marcus Rashford dan Mason Greenwood. Ia menilai trisula lini serang MU kini sudah menjelma menjadi trio lini serang yang lebih bagus ketimbang Sadio Mane, Mohamed Salah dan Roberto Firmino.
Dalam dua musim terakhir, trio MSF milik Liverpool memang disebut-sebut sebagai salah satu trio paling menakutkan di tanah Eropa. Maklum, ketiga pemain tersebut sangat produktif dalam mencetak gol sejak dua musim yang lalu.
Namun belakangan ini Martial, Rashford dan Greenwood tengah naik daun di Inggris. Ketiganya musim ini berhasil mengemas total 55 gol, di mana capaian ini jauh lebih baik dari capaian trio MSF yang hanya mengemas 51 gol sejauh ini.
Hargreaves mengakui bahwa trisula lini serang MU itu telah menunjukkan potensi yang sangat besar. "Semua orang menyebut bahwa trio penyerang terbaik di Premier League adalah Salah, Mane dan Firmino," buka Hargreaves kepada Premier League Production.
Baca komentar lengkap eks gelandang MU itu di bawah ini.
Sudah Lebih Baik
Namun Hargreaves percaya bahwa predikat trio penyerang terbaik yang dipegang Liverpool itu akan segera runtuh. Pasalnya trio penyerang muda MU sudah menunjukkan bahwa mereka punya ketajaman yang luar biasa.
"Salah, Mane dan Firmino memang sudah membuktikan bahwa mereka yang terbaik. Musim ini mereka sudah membuat total 51 gol."
"Namun Martial, Rashford, dan Greenwood, mereka semua masih berusia 20 awal namun mereka sudah mampu mencetak lebih banyak gol dari trio penyerang Liverpool."
Bakal Semakin Menarik
Hargreaves mengaku sangat antusias melihat perkembangan trisula lini serang United nanti. Ia percaya mereka akan semakin tajam seiring dengan berjalannya waktu.
"Ini memang bukan sebuah kompetisi, namun catatan gol mereka menunjukkan bahwa mereka sudah siap mengambil alih status tersebut [trio penyerang terbaik]."
"Di belakang mereka, ada Paul Pogba dan Bruno Fernandes. Wow! Mereka punya lima pemain depan yang sangat luar biasa dan ini adalah masa yang menarik di Manchester United." ujarnya.
Laga Berikutnya
Trio lini serang MU itu diprediksi akan kembali menjadi starter di pertandingan Manchester United berikutnya.
Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi Aston Villa pada hari Jumat (10/7) dini hari nanti.
(Premier League Production)
Baca Juga:
- Mason Greenwood Bisa Ubah Rencana Transfer Manchester United, Batal Beli Jadon Sancho?
- Jadwal Premier League: Arsenal jadi Kunci Manchester United Perbaiki Posisi Klasemen
- Legenda MU Dukung Transfer Jadon Sancho: Cepat, Bisa Lewati Lawan, dan Cetak Gol
- Manchester United Butuh Penyerang Nomor 9: Raul Jimenez Solusinya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Dosa Ole Gunnar Solskjaer di Bulan Januari 2020, Apa Itu?
Liga Inggris 7 Juli 2020, 20:40
-
Luke Shaw: MU Berhutang Budi Pada Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 7 Juli 2020, 19:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Newcastle vs Leeds 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 15:39
-
AC Milan dan Pola Mencetak Gol dari Shot on Target Pertama
Liga Italia 7 Januari 2026, 15:36
-
Proliga 2026 Segera Dimulai, Pontianak Jadi Tuan Rumah Seri Pertama
Voli 7 Januari 2026, 15:27
-
Duel Antarlini Persib Vs Persija di BRI Super League: Sengit di Setiap Posisi
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 14:52
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR