
Bola.net - Teka-teki mengenai ke mana Sander Berge berlabuh musim depan mulai menemui titik temu. Sang gelandang dilaporkan lebih condong bergabung dengan Arsenal di musim panas nanti.
Sander Berge merupakan salah satu gelandang muda potensial. Ia bergabung dengan klub EPL, Sheffield United di musim panas tahun baru.
Namun baru satu tahun bersama The Blades, Berge harus mencari klub baru. Itu dikarenakan The Blades terdegradasi ke Championship sehingga mereka terpaksa menjual pemain-pemain seperti Berge.
Banyak klub EPL yang dikabarkan tertarik dengan jasa sang gelandang. Namun Sky Sports mengklaim bahwa Arsenal saat ini memimpin perburuan asang gelandang.
Simak situasi transfer Berge di bawah ini.
Paling Serius
Menurut laporan tersebut, Arsenal sejauh ini menjadi tim yang paling serius untuk mendapatkan jasa Berge.
Ini dikarenakan Arsenal akan mengalami eksodus gelandang di musim panas nanti. Setelah Martin Odegaard dan Dani Ceballos bakal dipulangkan ke Madrid, sementara Matteo Guendouzi dan Lucas Torreira bakal dijual.
Itulah mengapa Arsenal ngotot ingin mendatangkan Berge yang dinilai sebagai salah satu gelandang yang komplet dan serba bisa.
Mulai Negosiasi
Laporan itu mengklaim bahwa manajemen Arsenal saat ini sudah memulai proses negosiasi dengan Sheffield United terkait transfer Berge.
Pihak The Blades sudah menetapkan harga jual sang gelandang. Mereka menginginkan 35 juta pounds untuk mahar transfer Berge.
Arsenal diberitakan masih mencoba menego Sheffield United agar mau menurunkan harga jual sang gelandang di musim panas nanti.
Cedera
Di musim perdananya, Berge tercatat hanya bermain sebanyak 14 kali bagi Sheffield.
Ini dikarenakan sang gelandang mengalami cedera kambuhan sehingga ia kerap absen.
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ungguli Liverpool, Arsenal Terdepan dalam Transfer Sander Berge
Liga Inggris 7 Mei 2021, 22:27
-
Liverpool Prioritaskan Kontrak Baru Virgil van Dijk
Liga Inggris 7 Mei 2021, 21:49
-
Saingi Liverpool, Manchester City Juga Kejar Yves Bissouma
Liga Inggris 7 Mei 2021, 16:57
-
Data dan Fakta Premier League: Liverpool vs Southampton
Liga Inggris 7 Mei 2021, 16:04
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR