
Bola.net - Chelsea memulai Premier League musim 2022/2023 dengan kemenangan melawan Everton. Namun, setelah duel itu, ada dua pemain yang bakal meninggalkan The Blues. Siapa pemain itu?
Chelsea berjumpa Everton pada pekan ke-1 Premier League 2022/2023, Sabtu 6 Agustus 2022. Pada duel yang digelar di Goodison Park itu, pasukan Thomas Tuchel memetik kemenangan dengan skor tipis 1-0.
Sepanjang laga, Chelsea total membuat 15 shots. Namun, Chelsea butuh penalti untuk mencetak gol. Chelsea mendapatkan gol lewat eksekusi penalti Jorginho pada menit 45+9.
Usai laga, Thomas Tuchel memberikan keterangan pers. Bukan hanya soal hasil dan apa yang terjadi di laga melawan Everton, akan tetapi juga bursa transfer. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Marcos Alonso Bakal Pindah

Marcos Alonso tidak masuk dalam skuad Chelsea pada lawatan ke Goodison Park. Tuchel membawa dua pemain berposisi wingback kiri, Ben Chilwell yang baru pulih dari cedera dan pemain baru Marc Cucurella.
Ternyata, ada alasan penting di balik 'hilangnya' Alonso dari skuad Chelsea. Menurut keterangan Tuchel, Alonso ingin pindah dan klub tidak bisa membendung keinginan tersebut. Alonso banyak dikaitkan dengan transfer ke Barcelona
"Itulah (transfer ke Barcelona) masalahnya," buka Tuchel.
"Alonso mencoba untuk pindah dan kami menyetujui keinginannya. Itu sebabnya tidak masuk akal untuk menempatkannya di lapangan. Dia akan berada di lapangan tetapi dalam situasi ini, itu adalah hal yang benar untuk dilakukan," sambungnya.
Hudson-Odoi ke Southampton?

Selain Marcos Alonso, Thomas Tuchel juga akan melepas Hudson-Odoi dari Chelsea. Sama seperti Alonso, Hudson-Odoi juga tidak masuk skuad laga Chelsea lawan Everton. Hudson-Odoi akan dipinjamkan ke Southampton.
Hudson-Odoi sejatinya tidak masuk dalam rencana utama Tuchel. Pemain 21 tahun itu kesulitan beradaptasi dengan taktik Tuchel. Hudson-Odoi beberapa kali dimainkan sebagai wingback, bukan winger yang menjadi posisi terbaiknya.
"Southampton telah meminta Hudson-Odoi dengan status pinjaman, sekarang mendorong Chelsea. Hudson-Odoi juga didiskusikan dengan Leicester beberapa hari lalu. Terserah pemain. Hudson-Odoi akan membuat keputusan tentang masa depannya dalam beberapa hari ke depan," kata Fabrizio Romano.
Sumber: Football London, Fabrizio Romano
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Prioritas! Tuchel Redam Spekulasi Transfer De Jong ke Chelsea
Liga Inggris 7 Agustus 2022, 19:50
-
Balik Kucing! Chelsea Segera Pulangkan Werner ke Leipzig
Bundesliga 7 Agustus 2022, 19:17
-
Barisan 5 Bek Kiri Termahal di Dunia: Dua Nama Ada di Chelsea
Liga Champions 7 Agustus 2022, 16:54
-
Jadwal dan Fakta Pertandingan Premier League 2022/2023 Pekan Ini
Liga Inggris 7 Agustus 2022, 16:39
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR