
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat James Milner. Gelandang Liverpool itu mengakui bahwa Watford benar-benar membuat timnya kesulitan pada pertandingan kemarin malam.
Liverpool melakoni partai kandang di pekan ke-17 EPL musim ini. Mereka menjamu tim papan bawah, Watford di Anfield kemarin malam.
Pada laga itu, Liverpool berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0. Namun The Reds terlihat kesulitan menjinakkan The Hornets sepanjang pertandingan.
Milner mengakui bahwa laga itu menjadi laga yang sulit untuk dimenangkan oleh timnya. "Mereka [Watford] tidak bisa dianggap sebelah mata," beber Milner kepada BT Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Motivasi Berlipat
Milner menyebut bahwa Watford datang ke Anfield dengan motivasi yang berlipat ganda.
Ia menilai para pemain The Hornets saat ini mencoba untuk mencuri hati Nigel Pearson yang menjabat sebagai pelatih baru mereka.
"Mereka saat ini ditangani manajer baru sehingga mereka memiliki semangat yang baru juga. Kami juga tahu seperti apa kualitas Nige."
Tidak Pernah Remehkan
Milner menyebut bahwa sejak awal laga, timnya sama sekali tidak pernah memandang remeh Watford.
Ia menyebut bahwa timnya mengabaikan tren negatif The Hornets belakangan ini karena mereka tahu betapa berbahaya kemampuan Watford.
"Mereka [Watford] memang tengah menjalani periode yang buruk, namun sejak awal kami tahu bahwa laga ini akan menjadi laga yang sulit, dan firasat kami terbukti menjadi kenyataan." ia menandaskan.
Kokoh di Puncak
Tambahan tiga poin yang didapatkan Liverpool membuat mereka sudah mengoleksi 49 poin dari 17 laga.
Mereka kini unggul 10 poin dari Leicester City yang berada di peringkat dua klasemen sementara EPL.
(BT Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Rahasia Sukses Liverpool yang Sungguh Tidak terduga
Liga Inggris 15 Desember 2019, 23:35
-
Datangkan Takumi Minamino, Ini Efek Positifnya Bagi Liverpool
Liga Inggris 15 Desember 2019, 22:28
-
Termasuk Wijnaldum, Liverpool Boyong 20 Pemain ke Piala Dunia Antarklub 2019
Lain Lain 15 Desember 2019, 21:57
-
Fans Diminta Tidak Panik Jika Liverpool Bermain Buruk
Liga Inggris 15 Desember 2019, 12:00
-
Fernandinho Akui Liverpool Sudah Diluar Jangkauan Manchester City
Liga Inggris 15 Desember 2019, 11:40
LATEST UPDATE
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR