Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai mereka disingkirkan Nottingham Forest di babak ketiga Piala FA dengan skor 2-4.
Arsenal kebobolan lebih dahulu pada menit ke-20 setelah Eric Lichaj membawa tuan rumah unggul. Namun tiga menit berselang Mertesacker mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1, sebelum Lichaj kembali membawa Nottingham unggul lewat golnya pada menit ke-44 untuk menutup babak pertama dengan skor 2-1.
Di babak kedua, Arsenal mencoba bangkit namun pada menit ke-64 kembali kebobolan lewat gol penalti Ben Brereton. Danny Welbeck sempat memperkecil kedudukan menjadi 3-2 lewat golnya pada menit ke-79. Namun penalti dari Kieran Dowell pada menit ke-85 memastikan kemenangan tuan rumah.
Kekalahan ini membuat mereka gagal mempertahankan gelar yang mereka menangi musim lalu. Dan Wenger mengaku sangat kecewa dengan performa yang ditunjukkan timnya pada pertandingan tersebut.
"Saya sangat kecewa dengan performa kami karena Nottingham Forest merupakan tim yang lebih baik di sana, paling berbahaya dan memenangi banyak duel selama permainan. Kami tak di level kami," ujarnya.
"Ini sangat menyakitkan. Saya sangat, sangat kecewa karena saya menyukai kompetisi piala dan sayangnya kami tersingkir sekarang. Anda tak bisa kembali ke sana dan kami harus ke laga selanjutnya, yakni semifinal Piala Liga dan kami harus benar-benar ada di sana," sambungnya.
"Ini sangat menyakitkan. Kami telah memenangkan Piala FA tiga kali dalam empat tahun terakhir. Di sisi lain, kami tak memenangkan Piala FA setiap tahunnya. Ini adalah kompetisi yang sulit untuk dimenangi. Tentu saja menyakitkan untuk tersingkir di babak ketiga," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wenger Out, Asisten Pep Guardiola Jadi Gantinya?
Liga Inggris 8 Januari 2018, 21:35
-
Juve Siap Jadi Kuda Hitam di Transfer Mesut Ozil
Liga Italia 8 Januari 2018, 18:06
-
Prediksi Chelsea vs Arsenal 11 Januari 2018
Liga Inggris 8 Januari 2018, 17:00
-
CLBK, Pemain PSG Ini Ingin Gabung MU
Liga Inggris 8 Januari 2018, 16:00
-
Liga Italia 8 Januari 2018, 11:46

LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR