
Bola.net - Ada kabar mengejutkan datang bagi Manchester City. Kiper mereka, Ederson berencana cabut dari Etihad Stadium di musim panas nanti.
Ederson bergabung dengan Manchester City di tahun 2017 silam. Ia ditebus dengan harga yang sangat mahal dari Benfica.
Sejak kedatangannya, ia menjadi andalan di bawah mistar gawang City. Ia juga membantu The Cityzens meraih banyak trofi bergengsi.
Namun Fabrizio Romano melaporkan bahwa karir Ederson di City akan segera berakhir. Sang kiper mulai ambil ancang-ancang untuk pergi dari Etihad Stadium.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jajal Tantangan Baru

Ederson mulai mempertimbangkan untuk cabut dari Manchester City karena ia ditengara butuh tantangan baru.
Sang kiper merasa sudah mentok di City. Karena ia sudah memenangkan semua trofi bergengsi bersama The Cityzens.
Ia dikabarkan mulai mencari tantangan baru dalam karirnya sehingga ia mempertimbangkan untuk cabut dari City.
Pindah ke Arab Saudi?

Menurut laporan tersebut, Ederson berpotensi pindah ke Arab Saudi pada musim depan.
Sejumlah klub Saudi Pro League dilaporkan naksir pada kiper Brasil itu. Mereka menilai Ederson bisa memberikan dimensi baru untuk tim mereka.
Jadi sudah ada pendekatan dari klub-klub Saudi Pro League itu dan sekarang bola ada di tangan Ederson apakah ia akan pindah atau tidak.
Siap Nego

Manchester City dilaporkan tidak akan keberatan menjual Ederson di musim panas nanti.
Selama mereka mendapatkan tawaran yang bagus, mereka siap menguangkan sang kiper di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Manchester City Bakal Ditinggal Ederson?
Liga Inggris 21 Mei 2024, 23:59
-
Melihat Man City: Juara Sih Juara, tapi Gimana Kabar 115 Kasus FFP?
Liga Inggris 21 Mei 2024, 11:00
-
Mikel Arteta Sebut Dua Laga Kunci yang Bikin Arsenal Gagal Juara
Liga Inggris 21 Mei 2024, 10:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR