
Bola.net - Ada rumor baru seputar masa depan Jonny Evans. Manchester United dilaporkan segera memberikan kontrak permanen untuk bek veteran tersebut.
Evans yang merupakan mantan pemain MU kembali ke Old Trafford di musim panas ini. Ia awalnya numpang latihan di MU karena kontraknya tidak diperpanjang Leicester City.
Tidak disangka-sangka, Erik Ten Hag memberikannya kontrak jangka pendek di MU. Agar ia bisa ikut berlatih dan bertanding di pra musim Setan Merah.
Evans nampaknya akan lebih lama berada di skuat MU. The Belfast Telegraph melaporkan bahwa sang bek akan diberikan kontrak baru oleh manajemen MU.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Opsi Sempurna
Laporan tersebut mengklaim bahwa Erik Ten Hag sendiri yang meminta manajemen MU untuk mempermanenkan Evans.
Sang manajer secara keseluruhan puas dengan performa Evans. Ia memiliki jiwa kepemimpinan yang bagus dan ia juga mampu mengalirkan bola ke depan.
Selain itu, MU saat ini sedang kekurangan bek tengah. Jadi Ten Hag menilai Evans bisa jadi pelapis yang bagus untuk Setan Merah.
Kontrak Jangka Pendek
Menurut laporan tersebut, Evans nantinya akan diberikan kontrak jangka pendek di skuat MU.
Ia hanya diberi kontrak berdurasi satu tahun saja. Karena MU punya aturan internal yang tidak memperbolehkan pemain 'tua' mendapatkan kontrak jangka panjang.
Belum diketahui apakah MU nantinya akan memasukkan klausul perpanjangan dalam kontrak Evans tersebut atau tidak.
Siap Bergabung
Evans sendiri dilaporkan senang mendapatkan tawaran kontrak di Manchester United.
Sang bek merasa bahwa ia masih punya asa untuk bermain bersama Setan Merah jadi ia siap menerima tawaran tersebut meski hanya jadi pemain pelapis.
Klasemen Premier League
(The Belfast Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Agen Sofyan Amrabat Tiba di Inggris, Urus Transfer ke Manchester United
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 22:03
-
Pujian Setinggi Langit Paul Scholes untuk Bruno Fernandes
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 21:37
-
Manchester United Dapatkan Bintang Masa Depan dalam Diri Rasmus Hojlund
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 21:01
-
Manchester United Coba Telikung Liverpool untuk Transfer Romeo Lavia
Liga Inggris 2 Agustus 2023, 20:52
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR