Bola.net - - Bek sayap Manchester United, Ashley Young, memuji rekan setimnya, Marcus Rashford, sebagai talenta istimewa dan percaya bahwa sang striker akan punya masa depan cerah.
Rashford mendapatkan tempatnya di tim utama United karena sejumlah cedera yang dialami pemain utama di Februari 2016,namun dengan cepat ia menjadi pemain reguler di Setan Merah dan bahkan dibawa Inggris ke Euro di musim panas.
Pemain 20 tahun terus berkembang menjadi salah satu talenta muda terbaik dunia sejak saat itu, namun Young berkeras bahwa ia sama sekali tak terkejut melihat perubahan rekannya itu.
"Saya melihatnya sejak ia masih berada di tim muda di United. Dia langsung mendapatkan debut dan terus menanjak sejak saat itu. Saya selalu bilang, bahwa bagi saya dia punya talenta istimewa. Dia selalu memiliki target jangka panjang," tuturnya di Sportsmole.
Ashley Young
"Bahkan sekarang pun, dia masih jadi pribadi sederhana dan ingin belajar. Dia ingin terus menjadi lebih baik tiap harinya. Saya kira manajer bahkan harus memaksanya berhenti latihan, karena dia ingin menjadi lebih baik. Saya senang melihat pemain muda sepertinya ingin menggapai puncak."
"Bagi saya sebagai seniornya, anda punya kesempatan melihat pemain U-18 dan anda bisa katakan dia akan jadi pemain besar. Saya ikut bahagia untuknya karena dia ingin terus bekerja keras dan belajar. Dia melakukannya dengan fantastis."
Rashford sudah mencetak 26 gol dalam 89 penampilan di semua kompetisi sejak masuk ke tim utama United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Martinez: Lukaku Kerja Keras Untuk Tampil Lebih Baik
Liga Inggris 9 November 2017, 23:35
-
Lampard Yakin Chelsea Bisa Kalahkan Tim Manapun
Liga Inggris 9 November 2017, 20:07
-
Hazard Buka Pintu Gabung Madrid
Liga Inggris 9 November 2017, 17:01
-
Luke Shaw Ambil Keputusan Soal Fenerbahce
Liga Inggris 9 November 2017, 15:20
-
Crooks: Mourinho Benar, City Masih Bisa Tergelincir!
Liga Inggris 9 November 2017, 15:06
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR