Bola.net - Setelah kesulitan bersama Manchester United, Alexis Sanchez memutuskan pindah ke Inter Milan. Di klub Italia itu, Sanchez mengaku kembali menemukan cinta lagi dengan sepak bola.
Sanchez bergabung dengan United dari Arsenal pada 2018. Namun, ia hanya mampu mencetak tiga gol dari 32 penampilan di Premier League.
Pemain internasional Chile itu tidak menemukan kebahagiaan selama berkarier di Old Trafford. Sanchez kemudian memutuskan untuk meninggalkan klub Premier League pada musim panas.
Setelah sempat dikaitkan dengan beberapa klub, Sanchez akhirnya memutuskan kembali ke Italia dengan bergabung Inter. Sang pemain datang ke Giuseppe Meazza dengan status pinjaman.
Sanchez bermain sebagai starter untuk pertama kalinya di Inter dalam kemenangan 3-1 atas Sampdoria di Serie A pada akhir pekan kemarin. Ia mencetak gol perdananya untuk Nerazzurri sebelum diusir wasit setelah mendapat kartu kuning kedua.
Jatuh Cinta Lagi
Sanchez pun mengungkapkan perasaannya setelah pindah ke Inter. Menurutnya, rasanya seperti jatuh cinta lagi pada sepak bola.
"Itu seperti jatuh cinta pada sepakbola lagi," kata Sanchez kepada UEFA.com.
“Saya sudah tahu pelatih dan beberapa pemain, dan saya pikir klub sedang mempersiapkan sesuatu yang baik untuk masa depan.
“Jika saya tidak salah, Inter belum memenangkan apapun selama tujuh atau delapan tahun.
“Ya, itu seperti menemukan cinta untuk sepakbola, bersama dengan keinginan untuk memenangkan sesuatu dengan klub ini."
Dampak Conte
Sanchez kemudian berbicara mengenai sang pelatih Antonio Conte. Menurutnya, kehadiran Conte sudah memberikan dampak yang sangat positif untuk klub.
“Saya percaya pelatih ingin memenangkan segalanya. Anda bisa melihatnya dari cara kami berlatih dan cara kami memainkan pertandingan," katanya.
"Dia menyampaikan keinginannya kepada para pemain dan positif untuk klub dan tim secara umum.”
Sumber: Fox Sports Asia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Roy Keane: MU Harus Tetap Percaya Pada Solskjaer
Liga Inggris 1 Oktober 2019, 21:00
-
David De Gea: MU Harus Belajar Cara Membunuh Pertandingan
Liga Inggris 1 Oktober 2019, 20:40
-
David De Gea: MU Seharusnya Kalahkan Arsenal
Liga Inggris 1 Oktober 2019, 20:20
-
Scott McTominay Sudah Punya Firasat Bakal Cetak Gol ke Gawang Arsenal
Liga Inggris 1 Oktober 2019, 20:00
-
MU Gagal Kalahkan Arsenal, Scott McTominay Minta Maaf
Liga Inggris 1 Oktober 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR