Bola.net - - Mantan Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi baru saja melontarkan sebuah pernyataan sikap yang mengejutkan. Berlusconi mengaku tidak akan lagi menyaksikan pertandingan Milan karena tidak sesuai dengan prinsipnya.
Berlusconi pernah menjadi orang nomor satu di Milan selama puluhan tahun. Ia pula yang turut merajut era kejayaan Milan di Eropa dan dunia. Tapi, sejak tahun lalu dia resmi tidak lagi menjadi pemilik Milan dan melepas sahamnya ke Yonghong Li.
Setelah melepas sahamnya, Berlusconi masih sering memberikan komentarnya tentang perkembangan Milan. Tapi, dia lebih sering memberikan kritik dan merasa banyak langkah yang diambil pemilik baru tidak tepat.
Paling baru, Berlusconi siap melakukan aksi boikot menyaksikan pertandingan Milan. Sebab, gaya bermain yang diusung oleh tim asuhan Gennaro Gattuso tersebut tidak bermain sesuai dengan gaya bermain yang dia anut.
"Saya tidak akan melihat pertandingan mereka lagi karena gaya bermain mereka bertentangan dengan semua prinsip sepak bola saya, dimana dengan gaya itu saya menjadi presiden paling sukses dalam sejarah mereka," kata Berlusconi.
Selebrasi pemain Milan usai kalahkan Inter.
Berlusconi mengaku sudah beberapa kali coba memberikan saran kepada pihak Milan ihwal gaya bermain yang tepat. Namun, saran mantan Perdana Menteri Italia tidak pernah digubris. "Mereka tidak pernah mengikuti saran saya," tegas pria berusia 80 tahun.
Sementara itu, Milan saat ini dilatih oleh Gennaro Gattuso. Ia adalah mantan pemain Milan, pada era kepemimpinan Berlusconi. Gattuso juga dinilai mewakili karakter dan DNA Milan pada era kejayaan mereka beberapa tahun yang lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berlusconi Lakukan Aksi Boikot Nonton AC Milan
Liga Italia 22 Januari 2018, 21:32
-
Moncer, Kessie Ingin Belajar Banyak Dari Gattuso
Liga Italia 22 Januari 2018, 11:06
-
Gattuso Akui Finishing Milan Masih Harus Diperbaiki
Liga Italia 22 Januari 2018, 10:45
-
Cagliari Merasa Tak Layak Dikalahkan AC Milan
Liga Italia 22 Januari 2018, 10:28
-
Gattuso: Kessie Lebih Hebat dari Saya Dulu
Liga Italia 22 Januari 2018, 09:20
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR