Bola.net - - Penjaga gawang Sassuolo, Andre Consigli mendapat pujian dari Giacomo Bonaventura karena berhasil memaksa AC Milan hanya bermain imbang 1-1 pada laga ke-31 Serie A, Senin (9/4) dini hari WIB.
Pada pertandingan tersebut, para pemain AC Milan dapat disebut sangat frustrasi berhadapan dengan Consigli. Kiper senior berusia 31 tahun ini dinilai menjadi kunci hasil imbang pertandingan itu.
Betapa tidak, dari total 22 tembakan ke gawang yang dibuat Milan, hanya satu yang bisa menembus pertahanan Consigli. Bahkan satu gol tersebut baru terjadi di menit ke-86 saat Nikola Kalinic menendang keras mengoyakkan jala gawang Consigli.
"Kami menyesal karena harusnya kami bisa mencetak gol di babak pertama. Consigli sangat hebat di babak kedua dan kami tidak cukup tajam untuk menyerang lebih deras dan mengalahkan dia," ujar Bonaventura dikutip dari situs resmi acmilan.
Selain itu, Bonaventura juga menyoroti kegagalan AC Milan menjaga gawang sendiri dari kebobolan. Sebab, menurutnya gol tersebut tidak perlu terjadi dan sangat mungkin dihindari.
"Di sisi lain kami kebobolan gol yang harusnya bisa kami hindari," pungkas dia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kelas Aubameyang Di Atas Arsenal
Liga Inggris 9 April 2018, 16:19
-
Sepak Bola Jalanan yang Kian Luntur Lantaran Tuntutan Dunia Modern
Liga Italia 9 April 2018, 16:00
-
Eks Gelandang AC Milan Ini Berubah Liar Saat Menyentuh Bola
Liga Italia 9 April 2018, 15:40
-
Gattuso si Badak yang Maniak Sepak Bola
Liga Italia 9 April 2018, 15:25
-
Gattuso yang Jarang Dengarkan Saran Orang Lain
Liga Italia 9 April 2018, 15:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR