Bola.net - - Bek Inter Milan, Joao Cancelo, mengaku senang bisa mencetak gol pertamanya untuk Nerrazzuri. Namun, ia mengatakan bahwa dirinya lebih senang membantu klubnya untuk menang ketimbang mencatatkan torehan pribadi.
Pria asal Portugal tersebut turut mencatatkan namanya di papan skor kala Inter berhasil menggasak tamunya, Cagliari, dengan skor telak 4-0. Selain Cancelo, Mauro Icardi, Marcelo Brozovic, dan Ivan Perisic juga turut menyumbangkan gol di laga tersebut.
Seperti yang diketahui, ini merupakan gol pertama pemain berumur 23 tahun tersebut. Ia baru bergabung dengan skuat asuhan Luciano Spalletti pada awal musim ini dengan status pinjaman dari klub Spanyol, Valencia.
Gol yang diciptakannya pada menit ke-3 tersebut membuat Cancelo gembira. Namun, ia menegaskan bahwa dirinya lebih senang untuk membantu klubnya menang atas tim besutan Diego Lopez tersebut.
"Saya gembira dengan gol pertama untuk Inter, tapi lebih senang dengan kemenangan tim. Kami berlatih setiap hari untuk tampil seperti pada malam [dini hari] tadi, jadi rasa puasnya lebih besar," ujar Cancelo dilansir dari laman resmi Inter Milan.
Lebih lanjut, Cancelo berharap bisa membantu timnya untuk menang di laga-laga selanjutnya. Hal tersebut dianggapnya penting agar bisa turut berpartisipasi di kompetisi Liga Champions musim depan nanti.
"Laga selanjutnya akan lebih berat, tapi kami melakukan semua yang memungkinkan untuk meraih target kami, yaitu lolos ke Liga Champions selanjutnya," pungkasnya.
Berkat kemenangan atas Cagliari, Inter berhasil menyalip rivalnya, AS Roma, dan bertengger di peringkat tiga klasemen Serie A. Namun, posisinya belum aman dan bisa tergeser jika skuat asuhan Eusebio Di Francesco tersebut menang atas Genoa nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Donnarumma Jadi Target Hinaan Ultras Napoli
Liga Italia 18 April 2018, 23:28
-
Sulit Datangkan Kroos, MU Incar Gelandang Napoli Ini
Liga Inggris 18 April 2018, 23:03
-
Juve Inginkan Martial dan Morata Sekaligus
Liga Italia 18 April 2018, 22:08
-
Eks Milan Ini Sedih Lihat Juve Terus Menang di Serie A
Liga Italia 18 April 2018, 21:52
-
Juve Dan Napoli Tertarik Dengan Vrsaljko
Liga Italia 18 April 2018, 16:12
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR